Thursday, 16 Rabiul Awwal 1446 / 19 September 2024

Thursday, 16 Rabiul Awwal 1446 / 19 September 2024

Kebanggaan Maruli Tampubolon Tampil di Pembukaan Asian Games

Senin 20 Aug 2018 17:49 WIB

Red: Hazliansyah

Maruli Tampubolon (kiri) saat memerankan karakter Gajah Mada dalam segmen dramatik nusantara dalam pembukaan Asian Games 2018

Maruli Tampubolon (kiri) saat memerankan karakter Gajah Mada dalam segmen dramatik nusantara dalam pembukaan Asian Games 2018

Foto: ist
Maruli Tampubolon dipercaya memerankan tokoh Gajah Mada yang membacakan Sumpah Palapa

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Acara pembukaan Asian Games 2018 meninggalkan banyak kesan yang mendalam bagi seluruh masyarakat Indonesia. Berbagai kejutan yang dihadirkan, mulai dari adegan Presiden Joko Widodo mengendarai sepeda motor, tari Ratoh Jaroe yang memukau, hingga deretan penampilan artis pengisi acara membuat pembukaan acara tak akan terlupakan. 

Salah satunya adalah Maruli Tampubolon, aktor sekaligus penyanyi yang didapuk memerankan karakter Gajah Mada dalam segmen dramatik nusantara. Di adegan itu, Maruli mengucapkan Sumpah Palapa yang kental dengan semangat persatuan.

Ditemui pada Ahad (19/8) kemarin, Maruli tidak bisa menyembunyikan rasa bangganya.

"Ini tentunya satu kebanggaan yang tidak bisa diungkapkan. Ini Dharma Bakti dan sumbangsih yang bisa saya berikan dalam Asian Games ini. Karena saya tidak mengerti apa lagi yang bisa saya berikan dalam event sebesar ini," ujar Maruli Tampubolon.