Saturday, 18 Rajab 1446 / 18 January 2025

Saturday, 18 Rajab 1446 / 18 January 2025

Bea Cukai Beri Penghargaan untuk Suzuki

Rabu 09 Oct 2019 14:05 WIB

Rep: Eric Iskandarsjah/ Red: Dwi Murdaningsih

Suzuki All New Ertiga GX

Suzuki All New Ertiga GX

Foto: Farah Noersativa/Republika
Suzuki merupakan salah satu perusahaan pengguna fasilitas KITE dari Bea Cukai.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Direktorat Jenderal Bea Dan Cukai memberikan penghargaan kepada PT Suzuki Indomobil Motor (SIM) . Pada acara yang mengusung tema ‘Kesadaran Kebangsaan Nasional’, Suzuki dinobatkan sebagai perusahaan dengan kinerja ekspor dan kepatuhan pengguna fasilitas Kemudahan Impor Tujuan Ekspor (KITE) terbaik, sehingga Suzuki menjadi perusahaan yang berkontribusi terhadap perekonomian bangsa, khususnya dalam ekspor otomotif.

President Director PT SIM, Seiji Itayama mengatakan, capaian ini merupakan sebuah kehormatan bagi Suzuki karena bisa dinobatkan sebagai perusahaan yang memiliki kinerja ekspor dan kepatuhan pengguna fasilitas KITE terbaik. “Hal tersebut menjadi bukti bahwa Suzuki merupakan salah satu perusahaan pengekspor produk otomotif terbesar di Indonesia,” kata Seiji dalam keterangan pers kepada Republika.co.id pada Rabu (9/10).

Baca Juga

Menurutnya, Suzuki merupakan salah satu perusahaan pengguna fasilitas KITE dimana kinerja ekspor Suzuki pada tahun 2019 menunjukkan tren positif. Pada periode Januari-Agustus 2019, jumlah ekspor Suzuki meningkat sebesar 5,5 persen menjadi 43.729 unit apabila dibandingkan dengan periode yang sama di tahun lalu.

Raihan ini didukung oleh permintaan All New Ertiga dari pasar mancanegara pada periode Januari-Agustus 2019 yang meningkat hingga 104 persen apabila dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2018.

Selain peningkatan ekspor, Suzuki juga meraih penghargaan karena kepatuhan Suzuki terhadap peraturan terkait dengan bea dan cukai. Tidak hanya itu, keaktifan Suzuki dalam mendukung berbagai kegiatan bea dan cukai juga diapresiasi oleh Direktorat Jenderal Bea dan Cukai.

Melalui penghargaan yang diberikan pada pekan lalu ini, lanjutnya, Suzuki sekaligus menjadi perusahaan yang semakin dipercaya oleh konsumen di seluruh dunia sebagai produsen kendaraan bermotor dengan kualitas yang sesuai dengan standar internasional.

  • Komentar 0

Dapatkan Update Berita Republika

BERITA LAINNYA

 
 
 
 
Terpopuler