Kamis 16 Dec 2010 08:57 WIB

Pagar Monas Ditinggikan, DKI Rogoh Kocek Rp 500 Juta

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Pengelola kawasan Tugu Monumen Nasional (Monas) berencana akan menambah ketinggian pagar besi dari 1,5 meter menjadi 2 meter untuk mengantisipasi masuknya penelusup ke kawasan tersebut.

Kepala Unit Pelaksana Teknis Monas, Rini Haryani mengatakan biaya yang telah diajukan untuk meninggikan pagar besi Tugu Monas Rp500 juta, proyek tersebut diperkirakan akan dimulai awal 2011.

"Rencananya pagar lama akan dibongkar, lalu diganti dengan pagar besi baru setinggi 2 meter. Ujung pagarnya masih akan berbentuk runcing seperti pagar yang lama. Sedangkan jarak antar pagar besi akan diperkecil dari sebelumnya 30 centimeter menjadi 15 centimeter," kata Rini.

Dengan pagar baru itu, Rini berharap para penelusup tidak bisa memanjat pagar besi baru itu. Rini menjelaskan, selama ini banyak pedagang yang menerobos masuk ke kawasan Tugu Monas dengan memanjat pagar atau dari sela-sela antar pagar besi.

Penelusup tersebut menurut Rini, tidak sedikit yang telah tertangkap tangan, dan saat diminta untuk tidak mengulangi perbuatannya, mereka mengaku akan patuh tapi nyatanya hanya janji di mulut saja.

Kalau tidak antisipasi tersebut tidak segera dilakukan, Rini khawatir akan mempengaruhi pemasukan yang diperoleh pengelola Monas. "Setiap hari ada sekitar 10 orang (pengunjung dan pedagang liar) yang selalu menjajakan dagangannya di sekitar Tugu Monas. Bahkan saat weekend, jumlahnya bisa meningkat hingga 40 orang," ujar Rini.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement