Sabtu 26 Feb 2011 08:24 WIB

Gempa 5,0 SR Terjadi di Bengkulu

Red: Krisman Purwoko

REPUBLIKA.CO.ID,BANDARLAMPUNG--Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menginformasikan terjadinya gempa, Sabtu pukul 05.08 WIB berkekuatan 5,0 Skala Richter (SR) dengan pusat 44 kilometer barat daya Mukomuko, Bengkulu.

Gempa yang berlokasi 3,00 lintang selatan-101,06 bujur timur dengan kedalaman 61 kilometer tersebut dilaporkan tidak berpotensi tsunami.

Pusat gempa juga berada pada 85 kilometer timur Pagaiselatan Mentawan, Sumatera Barat; 110 kilometer barat daya Sungaipenuh, Jambi; 116 kilometer tenggara Pagai Utara Mentawai, Sumatera Barat; dan 731 kilometer barat laut Jakarta.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement