REPUBLIKA.CO.ID, KUALA LUMPUR -- Perdana Menteri Malaysia Dato Sri Mohammad Najib Bin Tun Abdul Razak membuka secara resmi Sidang Umum ke 36 ASEAN Inter Parliamentary Assembly (AIPA) yang diselenggarakan di Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (8/9).
Acara pembukaan Sidang Umum ke 36 AIPA ini didahului dengan menyanyikan lagu kebangsaan Malaysia, dilanjutkan lagu AIPA, yang dinyanyikan secara semarak oleh paduan suara pelajar Malaysia. Najib menyatakan di tahun 2015 ini Malaysia menduduki kursi Ketua baik di ASEAN maupun AIPA. Ia menegaskan, banyak sejarah yang akan terjadi sampai akhir tahun ini di ASEAN Community.
“Saat ini merupakan waktu yang tepat bagi kita semua, apa yang akan kita lakukan dengan ASEAN. ASEAN merupakan negara terbesar ketujuh di bidang ekonomi dan negara terbesar ketiga di bidang tenaga kerja setelah India dan China,” kata Najib.
Di masa depan, kata dia ASEAN ingin membangun satu kawasan yang memprioritaskan kebutuhan dan aspirasi rakyat. Tema sidang umum ke 36 AIPA ini adalah 'Engaging a people-oriented, people-centered ASEAN Community towards Inclusiveness'. Delegasi Indonesia yang diketuai Sarwo Budhi Wiryanti Sukamdani hadir dalam acara pembukaan sidang umum ke 36 AIPA tersebut.