Selasa 16 Sep 2014 14:21 WIB

Bibir Oranye, Warna Terkini Tahun Ini

Bibir oranye warna paling tren saat ini.
Foto: topfortylist.com
Bibir oranye warna paling tren saat ini.

REPUBLIKA.CO.ID, Bibir merah menyingkirlah. Saatnya memulas warna oranye ke bibir, karena warna ini adalah warna yang menjadi tren terbaru.

Ingin berbibir oranye yang mengkilap atau matte, semua pun terserah Anda. Laman Fashion Spot, membagi tips mengenakan lipstik

oranye. Pilih warna oranye yang paling membuat penggunanya nyaman.

Untuk aktivitas di siang hari gunakan warna oranye muda. Sedangkan oranye yang lebih tua bisa jadi pilihan berdandan saat matahari sudah tenggelam.

Jika Anda takut kelihatan terlau menor dengan pilihan warna ini, pilih lipstik oranye dalam nuansa warna persik. Warna ini bisa memberi efek tampilan natural. Sebaliknya jika ingin kelihatan lebih 'dandan' kenakan lipstik warna oranye di atas lipstik merah atau tambahkan liner bibir dalam warna oranye pula.

Tips untuk memakai lipstik oranye lainnya adalah memastikan dandanan keseluruhan menggunakan warna netral dan mata tak terlalu dipulas banyak kecuali dengan maskara.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement