Selasa 01 Sep 2015 09:09 WIB

Cara Keramas yang Baik Versi Pakar Rambut

Remaja sedang Keramas (ilustrasi).
Foto: Republika/Musiron
Remaja sedang Keramas (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, Penata rambut Alfons mengingatkan ketika keramas, utamakan membersihkan kulit kepala karena secara otomatis ujung rambut akan ikut terbasuh.

"Jangan oleskan sampo dalam keadaan kering. Fokus di kulit kepala," kata Alfons saat ditemui acara Pantene di Jakarta.

Setelah dibilas sampai bersih, pakai kondisioner di ujung rambut, bukan pangkal rambut dan biarkan selama 30 detik. "Kalau enggak pakai kondisioner enggak optimal," kata Alfons.

Saat mengeringkan rambut, jangan menggosok-gosok rambut dengan handuk karena rambut dalam keadaan basah lebih rapuh. Saat menyisir rambut setelah keramas sebaiknya jangan langsung dari pangkal rambut ke ujung rambut.

Mulailah dari tengah rambut lalu sisir ke bagian ujung setelah itu secara bertahap sisir dari bagian yang lebih tinggi dari sebelumnya menuju ke bawah. Bila rambut rusak, tambahkan leave-on conditioner, kondisioner tanpa bilas usai keramas.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement