Senin 30 Jan 2012 19:11 WIB

Ingin Kurangi Darah Tinggi, Ngeteh Hitam Yuk

Teh Hitam (Ilustrasi)
Teh Hitam (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Satu lagi manfaat teh terungkap. Meminum tiga gelas teh hitam setiap hari mungkin bisa menurunkan tekanan darah, ungkap sebuah penelitian.

Para ilmuwan dari University of Western Australia dan Unilever mendasari temuan mereka pada khasiat meminum teh hitam. Meski, dalam penelitian belum diketahui apakah meminum teh dengan susu bakal memiliki dampak serupa.

"Ada bukti yang kuat bahwa teh itu baik untuk kesehatan jantung, dan penemuan ini penting karena menunjukkan hubungan antara teh dan satu faktor utama penyakit jantung," Kata Professor Jonathan Hodgson Seperti dikutip dari Daily Mail .

Pengukuran tekanan darah terdiri dari dua angka. Pertama adalah sistolik dan mengukur tekanan darah ketika jantung berdetak atau kontraksi  untuk mendorong darah ke seluruh  tubuh. Yang kedua adalah diastolik yang mengukur  jumlah tekanan antar detak, ketika jantung beristirahat.

Dalam penelitian itu, 95 orang Australia yang berusia antara 35 dan 75 tahun diminta untuk meminum tiga gelas teh hitam atau sebuah plasebo dengan rasa yang sama dan mengandung kafein tetapi tidak diperoleh dari teh.

Para peneliti merekam jejak mereka setelah enam bulan dan menemukan bahwa dibandingkan dengan kelompok plasebo, partisipan yang meminum teh hitam memiliki sistolik yang rendah dan tekanan darah diastolik antara 2 dan 3 mmHG (Milimeter merkuri).

Mereka mendapati bahwa penurunan  2 hingga 3 mmHG   tekanan darah  pada peserta berarti juga penurunan  hingga 10 persen tekanan darah pada sebagian besar orang yang mengidap hipertensi dan penyakit Jantung.

"Sebagian besar dari masyarakat umum memiliki tekanan darah seperti dalam uji coba ini, jadi  hasil dari uji coba ini bisa diterapkan kepada individu yang punya risiko besar dengan hipertensi," tambah Hodgson.

Penelitian ini telah dipublikasikan dalam Archieves of Internal Medicine.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement