Jumat 24 Jan 2014 06:15 WIB

Perusahaan Diminta Sediakan Ruang Laktasi untuk Pekerja Wanita

Red: Julkifli Marbun
Ibu menyusui (ilustrasi)
Foto: Republika/Amin Madani
Ibu menyusui (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemnakertrans) mengimbau agar seluruh perusahaan di Indonesia lebih peduli pada pekerja wanita. Salah satu bentuk kepedulian tersebut adalah dengan menyediakan ruang laktasi bagi para pekerja wanita yang telah menjadi ibu.

“Penyediaan ruang laktasi ini penting. Keberadaan ruang laktasi secara tidak langsung akan berdampak pada kenyamanan dalam bekerja bagi perempuan,” kata Penasihat Dharma Wanita Persatuan Kemnakertrans sekaligus istri Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) Rustini Muhaimin Iskandar pada penyelenggaraan HUT Dharma Wanita Persatuan Kemnakertrans ke 14 dan Hari Ibu ke-58 di Jakarta, Kamis (23/1).

Menurut Rustini penyediaan ruang laktasi yang baik akan berpengaruh pada peningkatan kualitas etos kerja Sumber Daya Manusia (SDM) para pekerja wanita. Dengan adanya ruang laktasi, kata Rustini, pekerja wanita akan merasa nyaman sehingga mampu berkonsentrasi untuk bekerja sehingga menjadi lebih produktif dalam bekerja.

“Ruang laktasi akan memudahkan pekerja wanita yang menjadi ibu untuk menyusui atau mengumpulkan ASI (Air Susu Ibu) yang kemudian disimpan untuk anaknya sepulang bekerja,” kata Rustini..