REPUBLIKA.CO.ID, Suka makan saat malam sudah larut? Jika iya, mungkin Anda harus mencoba menghentikan kebiasaan tersebut. Penelitian di Amerika Serikat menunjukkan kebiasaan makan larut malam dapat merusak otak.
Makan pada larut malam, terutama saat waktu Anda seharusnya telah tidur, dapat mengganggu pembelajaran dan memori Anda. Karena itu Anda disarankan berhati-hati dengan dorongan makan larut malam sebab dampaknya yang buruk ke otak.
Meskipun penelitian ini baru dilakukan pada tikus, tetapi penelitian ini juga berlaku pada manusia. Tidak hanya bagi Anda yang sering makan pada larut malam. Namun berlaku juga bagi Anda yang sering bekerja dalam waktu shift malam.
"Kita bisa bekerja setiap saat dan maka dari itu kita juga harus makan setiap saat dan tepat waktu," ungkap Christopher Colwell, psikiater asal California University, Los Angeles, seperti yang dikutip dari Khaleejtimes, Selasa (17/2).
Gaya hidup modern, memaksa kita untuk bekerja selama berjam-jam. Namun untuk tetap dapat hidup sehat kita harus memberi kebutuhan tubuh untuk tetap beristirahat sesuai dengan waktunya. Colwell mengatakan kebiasaan makan larut malam tidak berpengaruh pada sistem kekebalan tubuh, tapi Anda bisa juga terkena diabetes akibat kebiasaan tersebut.