REPUBLIKA.CO.ID, Setiap wanita pasti mengalami masalah pada kesehatannya, seperti kram perut, sembelit, bahkan insomnia. Sehingga sangat dibutuhkan makanan bernutrisi yang kaya akan protein, vitamin, serat, rendah lemak, mineral, dan nutrisi seimbang lainnya.
Dilansir dari Shape, Sabtu (21/3), berikut makanan yang baik dikonsumsi berdasarkan masalah kesehatan yang diderita.
Kram saat menstruasi
Masalah ini pasti dialami setiap wanita saat memasuki hari pertama menstruasi, bukan hanya kram, bahkan tidak sedikit yang pingsan karena tidak dapat menahan rasa sakitnya. Sehingga Anda diharuskan untuk mengonsumsi makanan berbahan dasar tumbuhan yang tinggi serat, rendah lemak, seperti kacang-kacangan, sayur, dan buah.
Sembelit
Kebanyakan wanita mengalami masalah pencernaan, buang air besar yang tidak rutin dapat membuat perut buncit bahkan sembelit. Mengingat hal tersebut, Anda diharuskan mengonsumsi yogurt, kacang-kacangan, pepaya, oats, dan yang paling penting air putih sehingga pencernaan Anda dapat teratasi dengan baik.
Insomnia
Tidak jarang orang mengalami insomnia, pria-wanita maupun tua-muda. Bahkan, tidak sedikit dari mereka mampu untuk tidak tidur beberapa hari akibat menderita insomnia akut. Jika Anda ingin menyembuhkan penyakit ini, salah satunya dengan mengonsumsi makanan yang bergizi, seperti buah nanas, jeruk, dan pisang.
Berdasarkan penelitian, mengonsumsi ketiga buah tersebut dapat meningkatkan serum melatonin pada tubuh. Melatonin adalah hormon yang dapat membantu Anda dalam mengontrol siklus tidur Anda.
Stres dan gelisah
Siapa yang tidak pernah mengalami masalah ini, stres terhadap pekerjaan, keluarga, dan lainnya sehingga menimbulkan kegelisahan yang membuat tubuh tidak konsentrasi dan lelah. Untuk itu, Anda perlu mengonsumsi Asparagus, ikan, dan blueberry. Kandungan vitamin C pada blueberry dapat menurunkan tekanan darah setelah mengalami tekanan
berat.
Asparagus kaya asam folat yang dapat membantu mengatur suasana hati, dan ikan kaya Omega-3 yang dapat mengurangi detak jantung abnormal, sehingga kombinasi ketiganya sangat baik untuk kesehatan Anda.