Sabtu 09 May 2015 09:25 WIB

Cara Alami Jaga Sistem Kekebalan Tubuh

Rep: Desy Susilawati/ Red: Ani Nursalikah
Bawang putih
Foto: palmbeachillustrated
Bawang putih

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Banyak cara untuk terus menjaga sistem kekebalan tubuh anda tetap prima. Salah satunya dengan memanfaatkan bahan yang disediakan alam sebagai immunomodulator atau mengoptimalkan daya kerja sistem imun.

Bahan alami apa sajakah yang bisa digunakan untuk meningkatkan sistem imun?

Koordinator Klinik Saintifikasi Jamu Hortus Medicus, Tawangmangu, Solo, Danang Ardiyanto menjelaskan bahan yang pertama adalah jamur. Jamur berkhasiat meningkatkan daya tahan tubuh melawan flu dan hawa dingin.

Selain itu, ada bawang putih. Bahan ini kaya akan zat antiviral dan antibakteri.

Bahan lainnya adalah sayuran berwarna cerah yang mengandung beta karoten untuk membantu sistem kekebalan tubuh. kacang tanah juga kaya vitamin dan mineral yang berfungsi sebagai antioksidan, seperti omega 3, vitamin E, dan zinc.

Disamping itu, stroberi dan blueberry juga baik karena mengandung vitamin C dan bioflavonoid. Bukan hanya itu, daging Ikan serta cokelat dan yogurt juga bisa menjaga kekebalan tubuh seseorang.

Satu lagi bahan alami yang dapat dimanfaatkan sebagai immunomodulator adalah Echinacea purpurea atau purple coneflower.

“Kandungan kimia Echinacea terdiri dari derivat ester asam kafeat seperti chicoric acid, echinasoside, dan bahan lain seperti tembaga, dan besi. Namun, yang paling dapat dimanfaatkan untuk merangsang sistem kekebalan tubuh adalah komponen polisakarida larut air yang dikenal dengan nama inulin,” ujarnya dalam siaran pers yang diterima ROL, Jumat (8/5).

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement