Rabu 20 May 2015 18:52 WIB

Waspadai Keluhan di Seputar Tulang dan Sendi

Rep: Dyah Ratna Meta/ Red: Indira Rezkisari
Seiring bertambahnya usia, keluhan sering datang di bagian tulang dan sendi.
Foto: flexiseq
Seiring bertambahnya usia, keluhan sering datang di bagian tulang dan sendi.

REPUBLIKA.CO.ID, Seiring dengan bertambahnya usia kemampuan tubuh untuk memperbaiki sel yang rusak akan berkurang. Akibatnya, muncul keluhan di seputar tulang dan sendi.

Ahli Ortopedi dari Siloam Hospitals Kebon Jeruk (SHKJ) Dr. dr. Franky Hartono, SpOT(K) mengatakan banyak mendapat pasien dengan keluhan di seputar tulang dan sendi. Tetapi, kata dia, seringkali ditemukan permasalahan tersebut sebenarnya merupakan manisfestasi dari beberapa penyakit lainnya, khususnya pada pasien-pasien yang sudah lanjut usianya.

Franky yang juga Kepala Divisi HKGT Orthopaedic Center  Siloam Hospitals Kebon Jeruk mengatakan, berangkat dari kebutuhan tersebut pihaknya  membentuk tim multidisiplin. Tim ini terdiri dari dokter di bidang orthopedi dan traumatologi (bedah tulang), penyakit dalam dan geriatri, anestesi, radiologi, dan rehabilitasi medik yang telah menangani ribuan kasus.

Dengan pendekatan multidisiplin, terang dia, diharapkan dapat memberikan diagnosis yang tepat pada pasien baik operatif maupun non operatif secara komprehensif. Selain itu, layanan subspesialisasi HKGT terdiri dari Hip Arthroplasty Surgery, Knee Arthroplasty Surgery, Geriatric Trauma Surgery, Arthroscopy, Pain Clinic, dan Regenerative Medicine.

Ketika pengobatan terapi fisik serta perawatan lainnya tidak dapat menghilangkan rasa sakit, ujar Franky, pihaknya hadir untuk memberikan pelayanan berupa penggantian panggul total (Total Hip Replacement) dan penggantian lutut total (Total Knee Replacement).

Operasi penggantian panggul dan lutut total dapat dilakukan juga dengan teknik navigasi atau computer assisted surgery dan minimal invasive. Navigasi dapat menambah tingkat presisi dalam pemasangan komponen Total Hip Replacement. Sedangkan, teknik minimal invasive diharapkan mengurangi nyeri pasca operasi sehingga pemulihan pasien dapat berjalan lebih cepat.

”THR menjadi pilihan yang terbaik untuk membantu menghilangkan rasa sakit dan memberikan keleluasaan beraktivitas untuk menjalankan kegiatan yang sebelumnya terbatas dikarenakan nyeri panggul. Sedangkan, TKR adalah terapi yang tepat jika pemberian obat, suntikan pelumas, atau operasi pembersihan sendi lutut dengan arthroscopy tidak cukup meringankan rasa sakit pada lutut."

Saat ini Siloam Hospitals Kebon Jeruk memiliki layanan unggulan Hip, Knee, and Geriatric Trauma ( HKGT) yang merupakan penanganan kesehatan panggul, lutut, dan patah tulang pada usia lanjut secara komprehensif.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement