Ahad 30 Aug 2015 06:22 WIB

Tidur 8 Jam Sehari Bantu Cegah Kanker Payudara

Rep: MGROL44/ Red: Winda Destiana Putri
Perempuan tidur (ilustrasi)
Foto: Health
Perempuan tidur (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Tidur selama delapan jam mendatangkan manfaat kesehatan bagi tubuh. Mencegah terjadinya stroke, kanker payudara, penyakit jantung, hingga membantu menjaga berat badan tetap seimbang.

Pekerja perempuan harus tidur selama delapan jam, karena dapat membantu meremajakan tubuhnya supaya tetap fit ketika menjalani segala rutinitas sehari-hari dan hal penting lainnya, dapat membantu mereka terhindar dari masalah kanker payudara.

Dilansir dalam laman Boldsky Ahad (30/8) berikut alasan lain mengapa tidur delapan jam sangat penting.

Mengurangi Risiko Kanker

Studi terbaru menunjukkan bahwa wanita yang tidur kurang dari enam jam setiap malam memiliki risiko kanker payudara 62 persen lebih tinggi dibanding mereka yang memiliki tidur yang cukup.

Baik untuk Imunitas

Mereka yang tidur selama delapan jam di malam hari memiliki sistem kekebalan tubuh yang lebih baik daripada mereka yang tidak tidur selama delapan jam.

Membuat Mood Tetap Bahagia

Untuk wanita, saat datang bulan terkadang suasana hati berantakan dan tidak menentu. Tidur yang cukup yaitu delapan jam dapat meningkatkan mood dan membuat orang merasa lebih bahagia.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement