Selasa 22 Sep 2015 09:19 WIB

Tidur di Samping Gadget Bantu Tingkatkan Pertumbuhan Tumor Otak

Tidur dengan ponsel sangat berbahaya bagi kesehatan
Foto: Health
Tidur dengan ponsel sangat berbahaya bagi kesehatan

REPUBLIKA.CO.ID, Manusia dan gadget saat ini semakin tidak bisa dilepaskan. Ada yang membawanya ke toilet, ruang makan, bahkan ke tempat tidur. Tahukah Anda, tidur dengan gadget di sebelah kepala memberikan dampak negatif pada kesehatan?

Dilansir laman Health Senin (21/9) meletakkan ponsel atau gadget di samping tubuh saat tidur bisa meningkatkan risiko pertumbuhan tumor dalam jumlah tinggi.

Penyebabnya adalah layar LED yang terdapat pada gadget mengeluarkan cahaya berwarna kebiruan yang bisa menghambat produksi hormon melatonin dan bisa menggangu waktu tidur alam bawah sadar.

Selain itu, gadget atau ponsel memiliki karsonegenik yang dapat menjadi penyebab bertumbuhnya sel kanker. Sifat gelombang elektromagnetik ini juga merangsang pertumbuhan tumor otak lebih cepat daripada biasanya.

Kebiasaan ini juga sangat berbahaya efeknya pada anak-anak. Pasalnya kulit kepala dan tengkorak yang masih tipis memiliki risiko lebih besar dibandingkand engan orang dewasa.

Meski radiasi gelombang ini kecil, tetapi bila terjadi setiap hari bukan tidak mungkin mempercepat risiko kesehatan yang ditimbulkan.

Mulai sekarang, hentikan kebiasaan meletakkan ponsel berdekatan dengan tubuh. Jauhkan ponsel atau gadget minimal tiga meter demi kesehatan yang lebih baik.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement