REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Berhubungan seks dengan pasangan resmi tidak melulu hanya untuk sekedar merasakan perasaan menyenangkan setelah melakukannya. Seks juga mempunyai manfaat untuk kesehatan seseorang yang melakukannya.
Seperti dilansir Web MD, Selasa (29/12) berhubungan seks bisa meninkatkan kekebalan tubuh. “Orang-orang yang aktif secara seksual akan lebih sedikit menderita sakit,” kata ahli kesehatan seksual Yvonne K. Fulbright.
Dengan meningkatnya kekebalan tubuh maka akan melindungi tubuh dari kuman, virus, dan pengaruh negatif lainnya. Para peneliti Wilkes University di Pennsylvania menemukan mahasiswa yang berhubungan seks sekali atau dua kali dalam seminggu memiliki tingkat antibodi tertentu yang lebih baik dibandingkan yang jarang melakukan hubungan seksual.
Hanya saja, bukan berarti hanya hubungan seks yang bisa meningkatkan kekebalan tubuh. Sistem kekebalan tubuh bisa bisa didapatkan dari makan yang benar, tetap aktif, tidur cukup. Vaksinasi, dan menggunakan pelindung ketika melakukan hubungan seksual jika belum mengetahui keamanan diri sendiri.
Tak hanya kekebalan, menurut asisten profesor klinis kebidanan dan ginekologi di Northwestern University Feinberg School of Medicine, Chicago.Lauren Streicher, berhubungan seks juga bisa meningkatkan libido seseorang.
Menurutnya, berhubungan seks bagi perempuan bisa meningkatkan lubrikasi vagina, aliran darah, dan elastisitas. Pada dasarnya, berhubungan seks akan membuat seseorang lebih baik.