Rabu 06 Jan 2016 06:10 WIB

Yuk, Kenali Gejala Migrain

Rep: Desy Susilawati/ Red: Andi Nur Aminah
Perubahan cuaca dan suhu bisa memicu sakit kepala hingga migrain (ilustrasi)
Perubahan cuaca dan suhu bisa memicu sakit kepala hingga migrain (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Anda sering sakit kepala sebelah? Banyak orang sering mengalami kondisi ini dan menyebutnya sebagai sakit migrain? Sebenarnya apa sih penyakit migrain itu dan apa penyebabnya?

Seperti dilansir healthliving.today, migrain pertama kali ditemukan terutama karena adanya sakit kepala yang berkaitan dengan pembuluh darah. Dimana beberapa pembuluh darah sensitif di otak merespons dengan salah sistem saraf simpatik. 

Sistem ini juga memengaruhi sistem pencernaan seseorang. Makanya tak heran jika saat migrain Anda kadang mengalami mual dan muntah.

Bukan hanya itu, secara statistik ada sekitar 20 persen dari penderita migrain juga mengalami aura. Yaitu semacam gangguan visual, indra, bicara, atau gerak motorik yang menjadi pertanda bahwa sakit kepala migrain tersebut akan segera muncul. Aura ini juga dapat menjadi gejala stroke.

Tanda-tanda dan gejala umum aura yang paling sering terjadi adalah berkedip saat melihat cahaya juga adanya gangguan penglihatan. Pada dasarnya, Anda tidak bisa melihat secara normal. Area penglihatan mungkin berbayang atau terdapat kemunculan cahaya di dalamnya.

Kadang-kadang aura dapat menyebabkan kelemahan otot atau kesulitan berbicara. Aliran darah berbeda selama migrain dengan aura, jadi pembuluh darah di otak berkontraksi selama episode tersebut kemudian membesar sehingga menyebabkan sakit kepala.

 (Baca Juga: Waspada, Penderita Migrain Rentan Alami Stroke).

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement