REPUBLIKA.CO.ID, Sebuah kabar baik untuk para penggemar telur. Selain dapat dijadikan sebagai camilan lezat, telur ceplok juga dapat meningkatkan kesehatan dengan banyak cara. Konon, telur sudah diketahui kaya akan nutrisi yang dapat membuat kita tetap sehat.
Di seluruh dunia, telur adalah makanan paling populer yang biasa dikonsumsi saat sarapan. Telur dikemas dengan protein, kalium, vitamin A, D, B-12 yang membuatnya sangat baik untuk meningkatkan kesehatan orang yang mengonsumsi.
Dilansir dalam laman Boldsky, sebuah penelitian baru-baru ini membandingkan statistik kesehatan orang yang makan telur setiap hari dengan yang hanya mengonsumsi sesekali. Mereka menemukan bahwa orang yang mengonsumsi telur setiap hari memiliki kesehatan lebih baik secara keseluruhan dan sistem kekebalan tubuh. Para peneliti juga mengatakan bahwa dengan menambahkan sedikit bubuk lada hitam untuk hidangan telur dapat membantu menghilangkan sejumlah penyakit.
Berikut adalah manfaat yang didapatkan ketika mengonsumsi tekur dengan sedikit lada setiap hari.
Meningkatkan energi
Dengan mengonsumsi telur dan lada dapat meningkatkan metabolism dalam tubuh dan meningkatkan energi untuk menjalani aktivitas seharian.