REPUBLIKA.CO.ID, Melakukan swafoto alias selfie ternyata punya efek buruk untuk kulit. Pakar dermatologi menyebutkan penyebabnya adalah cahaya biru yang memancar dari layar ponsel pintar.
Terus-menerus membiarkan wajah terekspos cahaya dan radiasi itu akan berdampak buruk pada kulit dalam jangka panjang. Beberapa peringatan dari pakar dermatologi antara lain mempercepat penuaan dan keriput.
"Mereka yang mengambil banyak foto narsis dan para blogger cukup mengkhawatirkan karena cahaya biru dari layar gawai dapat merusak kulit," kata Simon Zoakei, Direktur Medis Klinik Kulit Linia di Inggris.
Para pakar juga beranggapan bahwa radiasi elektromagnetik dari ponsel membuat kulit menua dengan cepat dengan merusak DNA. Radiasi elektromagnetik dapat menyebabkan kerusakan pada untaian DNA sehingga mencegah kulit memperbaiki dirinya sendiri.
Kondisi itu berlanjut dengan stres oksidatif pada sel yang akhirnya mempercepat keriput. Hal tersebut dianggap cukup mengkhawatirkan karena medan magnet dalam paparan cahaya biru juga berpotensi mengubah mineral dalam kulit.
"Saya pikir sangat perlu menciptakan mekanisme pertahanan, sebab tabir surya tidak akan melindungi Anda," kata Zein Obagi, pendiri Institut Kesehatan Kulit Obagi di Amerika Serikat, dilansir dari Indian Express.
(baca: Dokter Urai Tips Jaga Kesehatan Kulit Selama Puasa)