REPUBLIKA.CO.ID, Mengasah daya ingat dapat dilakukan dengan berbagai cara seperti tidur yang cukup hingga mengonsumsi makanan bergizi. Tapi, siapa sangka berolahraga juga dapat memperkuat daya ingat.
Penelitian yang dipublikasikan pada jurnal Current Biology mengungkapkan hubungan antara daya ingat dan olah raga tersebut. Dalam penelitian, tim peneliti meminta 72 relawan untuk mengingat letak objek pada gambar yang ditampilkan di layar.
Setelahnya, satu per tiga dari relawan tersebut diminta untuk berolahraga selama 35 menit dengan sepeda statis. Satu per tiga relawan lain diminta oleh peneliti untuk beristirahat. Di sisi lain, peneliti juga meminta satu per tiga relawan lainnya untuk menonton film dokumenter alam.
Dua hari kemudian, seluruh relawan datang kembali untuk menjalani tes lanjutan sekaligus melakukan pemindaian otak. Dari rangkaian tes ini, tim peneliti menemukan bahwa tidak ada perubahan yang berarti pada daya ingat relawan termasuk relawan yang berolahraga sesaat setelah mengingat lokasi objek pada gambar. Akan tetapi relawan yang berolahraga empat jam setelah mengingat letak objek pada gambar menunjukkan adanya peningkatan daya ingat.
Tim peneliti mengatakan penundaan olahraga ini menyebabkan peningkatan kemampuan pada daya ingat asosiatif dan juga aktivitas otak yang berkaitan dengan menghidupkan ingatan. Dari situ, peneliti menyimpulkan bahwa olahraga dapat meningkatkan kemampuan ingatan jangka panjang.
Meski begitu, tim peneliti mengatakan jeda penundaan antara proses belajar dan mengingat sesuatu dengan berolahraga harus empat jam. Tim peneliti menilai waktu jeda yang optimal berkisar di antara 35 menit hingga empat jam atau lebih lama lagi. Peneliti juga menekankan lebih baik berolahraga dari pada tidak sama sekali.
Berdasarkan Mental Floss, hasil penelitian ini juga sesuai dengan beberapa penelitian sebelumnya. Beberapa penelitian sebelumnya telah menemukan adanya kegiatan menguras keringat dengan peningkatan kemampuan mengingat baik itu spasial, verbal atau asosiatif.
(baca: Trik Jaga Anak Tetap Fit Sepanjang Lebaran)