Jumat 27 Jan 2017 09:54 WIB

Dokter Ingatkan Jangan Hilangkan Lemak dari Asupan Harian 

Rep: Dwina Agustin/ Red: Indira Rezkisari
Alpukat, salah satu sumber lemak baik.
Foto: flickr
Alpukat, salah satu sumber lemak baik.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mendengar kata lemak seakan sebuah bencana yang mengerikan bagi tubuh. Padahal lemak juga sangat dibutuhkan untuk segala aktivitas tubuh, termasuk menghantarkan vitamin.

Lemak memang memiliki manfaat sebagi energi tubuh. Kebutuhan yang sesuai akan memberi kekuatan untuk melakukan aktivitas harian. Selain itu, fungsi lemak pun bermacam-macam.

Dr. Entos Zainal, DCN, SP, MPMH menyatakan jika lemak sangat berguna untuk menghantarkan beberapa jenis vitamin. Vitamin A, D, E, dan K merupakan jenis yang hanya bisa dicerna tubuh melalui perantara lemak, bukan yang lainnya.

"Kalau nggak ada lemak, nggak bisa ditrasportasikan ke bagian tubuh yang membutuhkan," kata Sekjen Persatuan Ahli Gizi Indonesia (PERSAGI).

Vitamin A, D, E, dan K merupakan jenis yang tidak larut, sebab memang terdapat dalam bagian minyak makanan. Vitamin tersebut hanya akan dicerna dalam empedu.

Kebutuhan untuk vitamin-vitamin itu pun sangat penting bagi tubuh. Seperti vitamin A yang berguna untuk daya tahan tubuh sebab mengandung betakaroten yang dihasilkan dari makanan nabati dan retinol dari jenis hewani.

Ketika lemak tidak ada maka penyaluran vitamin-vitamin yang penting tersebut akan terhambat. Sehingga Dr. Entos mengingatkan untuk tetap mengonsumsi lemak dengan porsi yang cukup untuk memenuhi kebutuhan tubuh.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement