Selasa 07 Feb 2017 10:01 WIB

Waspada, Kertas Pembungkus Makanan Cepat Saji Picu Kanker

Rep: Adysha Citra R/ Red: Indira Rezkisari
Kertas pembungkus makanan harus diwaspadai karena bisa mengandung senyawa penyebab kanker.
Foto: Flickr
Kertas pembungkus makanan harus diwaspadai karena bisa mengandung senyawa penyebab kanker.

REPUBLIKA.CO.ID, Makanan cepat saji seperti burger, kentang hingga piza kerap disajikan dengan pembungkus dari kertas anti berminyak yang mengandung zat-zat fluorine. Paparan zat kimia ini disinyalir dapat berujung pada masalah perkembangan anak, penurunan kesuburan dan peningkatan risiko kanker.

Berdasarkan penelitian ilmiah, diketahui pembungkus makanan anti berminyak ini mengandung lebih dari dua lusin racun yang tinggi akan zat-zat kimia fluorine. Salah satu zat di antaranya ialah PFAS (Per- and Polyfluoroalkyl Substances) yang juga dikenal sebagai PFC (Perfluorinated Chemicals). Zat kimia ini umumnya berasal dari material lama yang didaur ulang atau dari sumber-sumber material lain yang tidak diketahui.

Kepala peneliti sekaligus ahli kimia lingkungan dari Silent Spring Institute, Laurel Schaider, mengatakan zat-zat kimia ini sudah lama diketahui berkaitan dengan masalah kesehatan. Zat-zat kimia ini, lanjut Schaider, membuat anak-anak rentan terhadap masalah kesehatan karena tubuh mereka yang masih berkembang lebih rentan dengan zat kimia beracun.

"Paparan terhadap beberapa PFAS juga dikaitkan dengan kanker, penyakit tiroid, imunosupresi, berat badan lahir rendah, dan penurunan kesuburan," kata Schaider seperti dilansir Indian Express.

Untuk mencapai kesimpulan tersebut, Schader dan rekan penelitinya menggunakan teknik baru dengan menggunakan spektroskopi emisi partikel terinduksi sinar gamma (PIGE). Teknik ini digunakan untuk menganalisa keberadaan fluorine pada sampel-sampel pembungkus makanan cepat saji yang digunakan.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa setengah dari pembungkus-pembungkus kertas yang biasa digunakan untuk membungkus burger dan pastry mengandung florine. Di samping itu, 20 persen dari pembungkus karton seperti yang digunakan untuk kentang goreng dan piza juga diketahui mengandung fluorine.

Selain pada pembungkus makanan, zat kimia berbahaya ini diketahui juga digunakan pada lapisan alat masak anti lengket maupun anti noda. Fluorine juga terdapat dalam produk-produk anti air, termasuk karpet dan pakaian luar ruangan.

Baca juga: Selain Nutella Dituding Kandung Pemicu Kanker

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement