Selasa 25 Apr 2017 18:42 WIB

Sembelit? Ini Dia Penyebabnya

Rep: Desy Susilawati/ Red: Indira Rezkisari
Sembelit adalah penyakit yang bisa disebabkan oleh banyak faktor.
Foto: EPA
Sembelit adalah penyakit yang bisa disebabkan oleh banyak faktor.

REPUBLIKA.CO.ID, Masalah buang air besar bukan isu menarik untuk dibicarakan. Tapi bagi mereka yang menghadapi penyumbatan alias sembelit, solusinya lebih merupakan kebutuhan yang sangat dibutuhkan daripada sekedar keinginan. Masalahnya dengan sembelit, semakin lama Anda mengalaminya, satu-satunya cara untuk mengatasinya adalah melalui obat-obatan seperti larutan gula.

Untuk menghindarinya, dan untuk memiliki usus sehat yang mencerna dan mengusir dengan efisien, Anda perlu melihat pola makan Anda dan mengonsumsi makanan yang membuat Anda lancar buang air besar.

Penyebab umum sembelit

Penyebab umum dari sistem pencernaan yang tersumbat cukup umum. Dehidrasi. Tidak berhasil ke toilet bahkan ketika Anda sudah memiliki dorongan, kurang berolahraga dan diet yang kekurangan serat adalah penyebab umum. Tapi bagaimana dengan yang tidak biasa?

Jika Anda mengonsumsi terlalu banyak obat penghilang rasa sakit, baik untuk sakit punggung kronis atau bahkan untuk sakit kepala, obat-obatan ini dapat menyebabkan sistem pencernaan Anda berhenti. Hal yang sama juga bisa terjadi ketika Anda terlalu banyak menenggak multivitamin atau pil multi-mineral. Bahkan mengkonsumsi terlalu banyak antasida atau obat pencahar bisa menambah masalah sembelit Anda.

Penyebab lainnya, adalah stres. Stres adalah masalah besar lainnya karena hal itu cenderung mencengangkan pikiran, emosi dan juga saluran pencernaan Anda. Tekanan dan kegelisahan tingkat rendah menyebabkan tubuh mengurangi atau menekan refleks gastrolikalnya, menyebabkan tersumbat.

Lalu ada irritable bowel syndrome, kondisi yang membuat penderitanya sakit perut dan sengsara akibat sembelit. Mengobatinya atasi dengan diet, olahraga dan terapi daripada obat.

Gangguan makan turut menyebabkan sembelit. Saat asupan makanan Anda tidak seimbang, terlalu sedikit atau pada jam-jam ganjil. Asupan makanan yang mengandung serat terlalu sedikit, ditambah dengan dehidrasi adalah penyebab utama sembelit juga. Yang perlu Anda lakukan adalah mengonsumsi makanan yang membuat Anda lancar buang air besar, dilansir dari Lifehack.

 

 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement