REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemilik kulit sensitif kerap mengalami gejala kemerahan, kering dan gatal pada kulitnya. Pemilik kulit sensitif pun tak bisa sembarangan mencoba produk seperti parfum atau pelembab baru, jika tidak cocok maka akan mengalami iritasi nantinya.
Berikut beberapa produk yang perlu dihindari untuk Anda yang berkulit sensitif, dilansir dari Women's Health.
Scrub wajah
Scrub wajah dimaksudkan untuk mengangkan kulit mati. Scrub dianggap terlalu keras untuk kulit sensitif walaupun butiran scrub terbilang lembut. Seperti garam laut dan gula yang terkandung dalam formula scrub.
“Pergantian sel kulit yang mengakhiri penyebab jerawat dan kulit terkelupas, dua hal tersebut tentu menjadi hal yang diharapkan saat menggunakan scrub,” kata Annie Chiu, M.D., pendiri The Derm Institute di Redondo Beach, CA.
Sebagai gantinya, dia menyarankan untuk mencari exfoliant kimiawi yang lembut seperti asam laktat dan asam buah-buahan yang membantu mempercepat perputaran sel tanpa menggunakan produk scrub (gosok fisik) pada kulit.
Tabir surya berbahan kimia
Sementara tabir surya alami (mineral) memantulkan sinar matahari untuk menghalangi radiasi UV yang berbahaya dari kulit, tabir surya berbahan kimia malah bekerja dengan menyerap sinar UV sehingga menghalangi porses penyerapan kulit.
Proses kimiawi dapat menyebabkan iritasi pada jenis kulit sensitif, kata Margarita Lolis, M.D., Spesialis Laser & Bedah Kulit NY dan NJ. Tabir surya kimia biasanya merupakan kombinasi dari beberapa bahan berikut seperti oxybenzone, avobenzone, homosalate, oktasio, oktokrin, dan andoctinoxate.
Margarita Lolis menyarankan untuk memilih tabir surya dengan kandungan kedua bahan zinc oksida dan titanium oksida. Beberapa tabir surya yang baik adalah campuran dari bahan alami dan kimiawi, untuk memastikannya Anda dapat melihat label bahan produk dengan cermat.
Sampo dan conditioner mengandung sulfat
Sulfat terbuat dari garam mineral yang mengandung belerang, dan merupakan bahan deterjen yang sering digunakan untuk menciptakan busa pada produk seperti sampo. Jenis yang paling umum digunakan yang akan Anda lihat pada label bahan adalah sodium lauryl sulfate (SLS) dan sodium laureth sulfate (SLES).
Sulfat dapat menyebabkan kekeringan dan gatal kronis mulai dari kulit kepala, wajah hingga tubuh. Chiu merekomendasikan untuk jenis kulit sensitif selalu mencari sampo dan conditioner berlabel bebas sulfat.
Body lotion beraroma
“Bila ada kata ‘wangi’ muncul sebagai bahan pada label, ini menyembunyikan banyak lagi bahan yang dapat menyebabkan iritasi di mana perusahaan tidak berkewajiban untuk mengungkapkan kandungan wewangiannya," jelas Chiu.
Memilih produk berlabel "bebas aroma" atau jika Anda menginginkan aroma, pilihlah formulasi yang berbahan alami seperti minyak esensial. Ingatlah bahwa beberapa jenis sensitif masih dapat bereaksi terhadap minyak esensial tertentu, jadi selalu paling aman untuk menguji produk baru selama 24 jam untuk menjauhkan kemungkinan pengaruh buruk sebelum Anda menerapkannya pada kulit secara berkelanjutan.
Perawatan kulit mengandung alkohol
Produk pembersih atau pelembab kulit biasanya mengandung alkohol. Kandungan alkohol dalam produk tersebut perlu diperhatikan oleh pemilik kulit sensitif. Jika tidak, mereka akan ini dapat menyebabkan rasa gatal, iritasi, dan ketidaknyamanan yang mengganggu, jelas Chiu.
Untuk membantu Anda menghindari jenis alkohol yang salah untuk kulit Anda, hindari produk yang mengandung formula seperti SD alcohol, denatured alcohol, and isopropyl alcohol. Pilihlah jenis alcohol seperti cetyl alcohol, cetearyl alcohol, dan stearyl alcohol untuk menghindari iritasi berlebih.
“Namun taruhan paling aman untuk kulit yang benar-benar sensitif adalah pilih perawatan kulit bebas alkohol,” kata Chiu.
Sabun mengandung sodium tallowate atau cocoate
"Sabun yang mengandung sodium tallowate atau cocoate bisa sangat kering, menyebabkan kemerahan dan gatal," kata Lolis. Sebaliknya, pilihlah pembersih lembut tanpa sabun. Kemudian jagalah kondisi kulit Anda tetap lembab sehingga kulit Anda menyerap hidrasi sebanyak mungkin saat masih lembap.