Senin 29 Jan 2018 07:16 WIB

Apa Tanda-Tanda Orang Sudah Bisa Disebut Dewasa?

Kedewasaan bisa dilihat dari kebiasaan sepele.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Nur Aini
Anak berbincang dengan orang dewasa (ilustrasi)
Anak berbincang dengan orang dewasa (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, ALBA -- Sebagian orang mungkin bertanya-tanya apa sesungguhnya yang menjadi tolok ukur kedewasaan manusia. Apakah mereka yang usianya sudah mencapai 18 tahun akan otomatis memiliki kepribadian dan pemikiran dewasa?

Kinder Bueno yang berpusat di Kota Alba, Italia, menggagas penelitian pada 2017 silam untuk menjawab pertanyaan tersebut. Survei yang mereka lakukan mengerucut pada sejumlah hal yang menjawab bilamana seseorang dikatakan dewasa.

Sejumlah poin merupakan hal awam yang akan disepakati banyak orang tanpa syarat. Misalnya, seseorang disebut sudah dewasa jika sudah memiliki pekerjaan tetap, menjalin hubungan romansa yang bertahan lebih dari enam bulan, dan mencuci pakaian sendiri.

Namun, ada banyak indikator sepele yang tidak melulu terkait dengan tanggung jawab. Termasuk dalam daftar yakni telaten merawat tanaman, mengingat tanggal lahir orang tua dan sanak saudara, atau membawa cangkir pribadi ke kantor.

Bisa menyetir, membayar biaya studi sendiri, memperbarui CV, dan memiliki alamat surat elektronik wajar pun dianggap ukuran kedewasaan seseorang. Ini menarik karena tidak sedikit orang berusia dewasa punya alamat surat elektronik yang kekanakan.

Menyandang gelar akademis pun termuat dalam daftar panjang penanda kedewasaan. Sederet penanda lain menurut survei yaitu terbiasa merapikan tempat tidur tiap pagi, segera berganti pakaian sepulang kerja, dan bisa mengganti bohlam yang putus.

Seseorang tidak harus memenuhi semuanya untuk disebut dewasa, karena hal itu hanya pendapat umum yang dirangkum dalam studi. Sementara, penanda seperti menikah, memiliki rumah, dan tidak mabuk-mabukan justru tidak masuk dalam daftar.

Survei juga mengungkap usia rata-rata seseorang mencapai kedewasaan. Idealnya, seseorang betul-betul matang dan dewasa pada usia 29 tahun tetapi tidak sedikit yang sudah 'dewasa' pada usia 26 tahun, dikutip dari laman Red Online.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement