Sabtu 05 Jan 2019 16:42 WIB

Sering Makan Bisa Bantu Diet

Ahli merekomendasikan untuk mengunyah suapan hingga 30 kali.

Pelaku diet
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Pelaku diet

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Hampir semua orang tahu diet sehat itu banyak mengonsumsi buah dan sayuran dan mengurangi gula dan gorengan. Namun, yang kurang dikenal adalah seberapa sering Anda harus makan, dan seberapa cepat. 

"Metabolisme tubuh dapat dibandingkan dengan perapian. Harus diisi ulang secara teratur agar bekerja dengan baik," jelas Heiko Griguhn, seperti dilansir Deutsche Presse Agenteur, Sabtu (5/1). 

Oleh karena itu, sambungnya, ia merekomendasikan agar makan dalam tempo yang sering. Intensitas makan dapat lima hingga tujuh kali sehari, sesuka Anda.

Griguhn mengatakan bahwa orang yang ingin menurunkan berat badan kerap membuat kesalahan dan jarang makan. Setelah jeda yang panjang tanpa asupan makanan, tubuh mulai mencoba menghemat energi dengan mengurangi jumlah kalori yang terbakar. 

Selain itu, jika Anda pulang kerja karena kelaparan, Anda cenderung makan makanan cepat saji atau permen. Griguhn menyarankan agar cukup makan camilan di sore hari untuk menghindari gula darah rendah. 

Tidak mengherankan, terdapat pendapat yang berbeda-beda pada frekuensi makan yang optimal. Beberapa orang bersumpah dengan berpuasa berselang, sementara yang lainnya menyukai tiga kali makan setiap hari. 

German Nutrition Society (DGE) tidak membuat rekomendasi mengenai masalah ini, mengatakan bahwa penelitian tidak menyakinkan. Yang jelas, untuk mempertahankan berat badan yang sehat, penting untuk tidak mengonsumsi lebih banyak kalori daripada yang Anda bakar. 

Griguhn mengatakan penting untuk membuat pilihan camilan yang bijak. "Porsi kecil sayuran atau camilan lainnya boleh di sela sarapan, makan siang, dan makan malam," ujarnya.

Makan sehat tidak hanya melibatkan 'apa' dan 'seberapa sering', tetapi juga 'bagaimana'. Banyak dari kita diberitahu di masa kecil untuk jangan makan terlalu cepat.

Nafsu makan dan rasa kenyang diatur oleh otak, lebih tepatnya, oleh kelenjar hipofisis di dasarnya, kata ahli gizi Birgit Schramm. Tubuh melepaskan pembawa pesan kimia (chemical messengers) yang memberitahu otak ketika asupan makanan telah tercukupi.

"Makan secara perlahan membuat otak lebih gampang menerima sinyal kenyang yang dikirim oleh tubuh," katanya. Proses ini terhambat dengan makan cepat, atau dengan mengemil, makan banyak makanan ringan di antara waktu makan.

Schramm mengungkapkan mengunyah adalah persiapan untuk pencernaan. Potongan makanan harus dipecah oleh zat kimia di perut dan usus kecil. "Itu membuat perbedaan apakah Anda menelan sepotong besar wortel atau mengunyahnya dengan benar terlebih dahulu," katanya.

Para ahli merekomendasikan untuk mengunyah setiap suapan makanan sebanyak 15 hingga 30 kali. Untuk melakukan ini, Anda harus memberi cukup waktu untuk makan.

Schramm merekomendasikan 15 hingga 20 menit untuk makan siang yang tepat, dan sekitar lima hingga delapan menit untuk sandwich, misalnya. Penting juga untuk minum banyak cairan, termasuk saat makan. 

Ahli gizi Manuela Martin mengatakan makanan yang mengandung serat makanan bisa lebih baik dicerna dengan air yang cukup. Namun, ia tidak menyarankan menelan makanan yang digigit dengan minuman.

"Lebih baik berhenti makan sejenak sebelum Anda minum, dan kemudian melanjutkan makan," tuturnya.

sumber : Reuters
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement