Kamis 21 Mar 2019 03:13 WIB

Manfaat Konsumsi Yoghurt Bagi Ibu Hamil dan Menyusui

Yoghurt juga bermanfaat bagi ibu hamil dan menyusui.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Yoghurt bisa dicampurkan dengan oatmeal, buah, dan sayuran untuk dijadikan minuman sarapan bergizi.
Foto: Republika/Gumanti Awaliyah
Yoghurt bisa dicampurkan dengan oatmeal, buah, dan sayuran untuk dijadikan minuman sarapan bergizi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Yoghurt memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Menurut ilmuwan nutrisi dr Matthew Lantz Blayblock, yoghurt juga cocok untuk dikonsumsi ibu hamil dan menyusui.

Yoghurt adalah hasil fermentasi susu yang harus memiliki setidaknya dua bakteri baik, yaitu Lactobacillus bulgaricus dan Streptococcus thermophilus. Matthew menjelaskan, yoghurt memiliki sederet manfaat.

Baca Juga

"Yoghurt dengan kandungan susunya termasuk pola makan empat sehat lima sempurna," kata Matthew saat ditemui pada peluncuran Grenfields Yoghurt Drink belum lama ini.

Matthew menjelaskan, ibu hamil biasanya rentan penyakit dan kelelahan. Mengonsumsi yoghurt bisa membantu menjaga sistem daya tahan tubuh sang ibu. Selain itu, nutrisi dan bakteri baik yang terkandung pada yoghurt akan turut menjaga pertumbuhan janin.

Manfaat yang tak kalah baik bisa didapat oleh ibu menyusui. Matthew mengatakan,, yoghurt bisa dijadikan pelengkap nutrisi bagi kelancaran produksi air susu ibu (ASI). Akan tetapi, ibu menyusui tentunya harus memenuhi kebutuhan akan sayur, buah-buahan, kalori, dan lainnya sudah terpenuhi.

"Andaikan ibu sudah mengonsumsi susu formula khusus untuk ibu menyusui, tidak masalah jika dia menginginkan yoghurt. Itu menjadi pelengkap nutrisi," kata dia.

Matthew menyarankan agar masyarakat jeli memilih yoghurt yang akan dikonsumsi. Yogurt yang baik, menurutnya, harus benar-benar dihasilkan dari susu segar berkualitas dan mengandung bakteri baik yang masih hidup.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement