Senin 24 Jun 2019 17:50 WIB

Kerja 10 Jam Tingkatkan Risiko Strok

Kerja lembur bisa mengganggu kesehatan jantung dari waktu ke waktu

Rep: Dwina Agustin/ Red: Christiyaningsih
Lelah bekerja (ilustrasi)
Foto: Boldsky
Lelah bekerja (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bekerja berjam-jam terutama lebih dari 10 jam per hari sangat melelahkan. Dampak bekerja terlalu lama pun bukan hanya menyebabkan kelelahan. Menurut studi terbaru, kerja lembur ini bisa mengganggu kesehatan jantung dari waktu ke waktu.

Studi yang diterbitkan dalam jurnal Stroke American Heart Association ini menggunakan data dari lebih dari 140 ribu orang yang bekerja penuh di Prancis. Mereka yang terlibat telah bekerja selama setidaknya enam bulan.

Baca Juga

Peserta mengisi kuesioner tentang kesehatan dan kehidupan kerja. Kemudian peneliti memeriksa data itu untuk melihat apakah ada korelasi kuat antara jam kerja dan kesehatan jangka panjang para peserta.

Secara keseluruhan, peneliti menemukan 1.224 peserta dalam kelompok itu menderita strok. Peneliti menemukan kaitannya dengan korelasi kerja dan strok dan hasilnya cukup mengejutkan.