Senin 01 Jul 2019 04:30 WIB

Utamakan ‘Ceklik’ Sebelum Konsumsi Pangan

BPOM Kendari ajak masyarakat utamakan ceklik sebelum mengonsumsi pangan

Makanan di dalam Kulkas (Ilustrasi)
Foto: Telegraph
Makanan di dalam Kulkas (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, KENDARI -- Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Kendari mengajak masyarakat untuk selalu mengutamakan 'ceklik' sebelum membeli atau mengonsumsi pangan. Ajakan itu disampaikan Kepala Balai POM Kota Kendari Firdaus Umar saat memperingati Hari Ketahanan Pangan Sedunia, Ahad (30/6).

"Jadi sebelum kita mengkonsumsi makanan, kita harus selalu 'ceklik' terlebih dahulu pangan itu," kata Firdaus. Artinya kita harus cek kemasannya apakah masih bagus atau sudah rusak. Kalau kemasannya sudah rusak sebaiknya kita jangan menggunakannya. Kemudian cek labelnya yaitu tentang komposisi dari pangan tersebut.

Baca Juga

Selanjutnya cek izin edar, artinya cek produk tersebut apakah telah mendapat izin dari pihak berwenang. Terakhir adalah cek kedaluwarsa pangan.

Selain itu, Firdaus juga berharap agar masyarakat selalu peduli terhadap pangan, baik itu pangan di rumah tangga ataupun pangan yang dijual di pasaran. "Kami yakin dengan penerapan 'ceklik' maka masyarakat akan selalu mendapatkan produk yang bermutu dan bergizi dan tentunya itu baik bagi kesehatan," harapnya.

Di tempat yang sama, Kepala Seksi Informasi dan Komunikasi Balai POM Kendari, Hasna Nur, mengatakan penerapan 'ceklik' sebelum mengkonsumsi makanan sangat penting. Ini karena ada tiga bahaya dalam pangan yang berbahaya di antaranya bahaya fisik, bahaya kimia, dan bahaya mikrobiologi.

Bahaya fisik yaitu jika makanan sudah tercemar seperti adanya rambut dalam makanan. Kedua adalah bahaya kimia yaitu jika pangan sudah terpapar atau tercemar misalnya terpapar asap knalpot kendaraan. Bahaya kimia juga mengintai jika pangan sengaja ditambahi bahan pengawet seperti formalin atau boraks. "Ketiga adalah bahaya mikrobiologi yaitu bahaya kuman yang bisa dari bahaya fisik," kata Hasna.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement