Rabu 25 Sep 2019 00:28 WIB

5 Manfaat Akupuntur Untuk Kecantikan

Akupuntur bisa mencerahkan kulit kusam karena sirkulasi darah tidak lancar.

Rep: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)/ Red: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)
Ilustrasi akupuntur
Foto: EPA/Mark
Ilustrasi akupuntur

Ceknricek.com -- Sejak 5 abad silam, akupuntur dipercaya mampu membantu menstimulasi titik-titik tertentu dalam tubuh untuk keseimbangan aliran darah. Selain untuk kesehatan tubuh, akupuntur juga diyakini bermanfaat untuk merawat kecantikan.

Temuan itu setidaknya disampaikan ahli dermatologis asal New York, Shellie Goldstein, M.S., L.Ac. “Kami melihat permasalahan jerawat berasal dari dalam tubuh, seperti masalah pencernaan yang kurang baik atau hormon yang tidak seimbang. Akupuntur dipercaya dapat mengatasi masalah tersebut dari dalam,” kata dia.

Dilansir hamptonsacuounture, Minggu (22/9), akupunktur adalah perawatan dengan memasukkan jarum berukuran setipis rambut yang disterilkan ke dalam tubuh untuk menyeimbangkan energi tenaga hidup. Menurut Shellie Goldstein, metode itu secara luas diyakini efektif untuk mengobati akar penyebab masalah, tanpa efek samping yang dapat disebabkan oleh banyak intervensi atau obat Barat.

Setidaknya ada 5 manfaat akupuntur untuk kecantikan. Selain mengatasi jerawat, berikut 4 manfaat lain dari akupuntur.

Mencerahkan kulit kusam

Akupuntur bisa mencerahkan kulit kusam yang umumnya disebabkan oleh tidak lancarnya sirkulasi darah dalam tubuh. Akupuntur dapat membantu menyeimbangkan dan meningkatkan energi dari dalam yang terpancar pada kulit bagian luar.

Mengatasi garis halus atau keriput

Elastisitas kulit jadi berkurang ketika memasuki usia 30an. Kondisi ini ditandai dengan munculnya garis halus atau keriput. Menurut Shellie Goldstein, akupuntur dapat merelaksasi kulit bagian dalam hingga luar, sehingga dapat membuat tekstur kulit menjadi lebih kencang.

Mengurangi iritasi kulit

Akupuntur juga dapat meredakan iritasi pada kulit seperti alergi dan kemerahan atau rosacea. Berdasarkan ilmu kesehatan Cina, rosacea juga disebabkan oleh masalah pencernaan. Akupunktur dapat mengatasi permasalah tersebut, sekaligus meminimalisasi kemerahan dan iritasi pada bagian epidermis kulit.

Mengatasi kulit wajah sembab

Kulit wajah sembab menandakan bahwa tubuh memiliki masalah pencernaan, alergi, atau sistem limfatik yang tidak berjalan lancar. Goldstein memaparkan akupuntur dapat mengatasi permasalahan ini dari dalam untuk mengurangi kulit wajah sembab dan menyegarkannya. Kulit wajah juga akan tampak lebih muda dan terhindar dari berbagai penyakit akibat masalah pencernaan lainnya.

BACA JUGA: Cek FILM & MUSIK, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ceknricek.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ceknricek.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement