CEKNRICEK.COM -- Menjadi perempuan yang memiliki segudang aktivitas, menuntut Anda untuk terus bergerak. Mobilitas yang tinggi, membuat Anda harus terus bepergian sehingga secara tidak langsung dapat mempengaruhi kondisi kulit. Terpapar sinar matahari, polusi dan debu pasti akan jadi kebiasaan yang mau tidak mau tetap Anda alami.
Bagi Anda yang mulai memasuki usia 30 tahun, kadar kolagen yang berfungsi untuk merawat kulit rusak dan meregenerasi sel, mulai menurun sebanyak 1 persen tiap tahunnya. Penurunan kadar kolagen ini pun dipercepat karena paparan sinar UV dan polusi udara.
Karena itu, seiring bertambahnya usia, perawatan kulit harus lebih diperhatikan agar kulit tetap sehat dan kencang. Berikut empat kebiasaan baik yang bikin kulit awet muda.
Menggunakan sunscreen
Buat Anda wanita aktif dan sering berada di luar ruangan, perawatan satu ini jangan sampai terlewat. Meski hanya berada di bawah terik matahari selama 10 menit, sinar matahari bisa membuat kulit jadi kusam hingga menimbulkan flek hitam.
Gunakan sunscreen atau tabir surya yang mengandung minimal SPF 30 agar kulit Anda aman dari paparan matahari.
Minum air putih
Kebiasaan satu ini sangat mudah untuk dilakukan, tapi sering diabaikan. Jangan sampai menunggu haus, baru Anda minum air putih. Lebih baik konsumsi air putih minimal 8 gelas setiap hari agar kulit Anda terhidrasi dan tidak gampang kering.
Baca Juga: 3 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Pilih Serum Wajah
Eksfoliasi kulit secara rutin
Sel kulit mati yang menumpuk di wajah, akan membuat kulit nampak kusam dan berkerut. Agar kulit Anda terlihat awet muda, lakukan eksfoliasi kulit secara rutin.
Karena kulit perlu dieksfoliasi cukup 1-2 kali dalam seminggu, agar sel kulit mati yang membandel dapat terangkat. Anda bisa memilih produk eksfoliasi yang mengandung asam glikolat atau retinoid yang menambah kolagen.
Konsumsi kacang dan buah
Selain fokus pada perawatan dari luar, Anda jangan lupa untuk melakukan dari dalam. Meskipun Anda sudah rutin memakai skincare, tapi wajib juga untuk memperhatikan apa yang Anda konsumsi. Bila Anda terbiasa makan sembarangan dan tidak memperhatikan kandungan gizinya, mulai sekarang Anda perlu mengubah pola makan.
Misalnya mengonsumsi kacang-kacangan seperti almond, karena kacang ini mengandung hyaluronic acid (asam hyaluronat) yang ampuh rawat kulit agar tetap awet muda. Untuk buah konsumsilah alpukat dan delima yang dipercaya ampuh mengatasi DNA kulit yang rusak dan mencegah kerutan.
BACA JUGA: Cek Berita SELEBRITI, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini.
Editor: NadiaNabillah