Selasa 13 Feb 2018 10:13 WIB

Makan Bersama Orang Tercinta di Greyhound Cafe

Beragam menu ditawarkan bercitarasa Thailand dan Barat di Greyhound.

Rep: Dwina Agustin/ Red: Indira Rezkisari
Menu-menu hidangan Greyhound Cafe di Grand Indonesia, Jakarta.
Foto: Republika/Dwina Agustin
Menu-menu hidangan Greyhound Cafe di Grand Indonesia, Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Greyhound Cafe Jakarta yang terletak di pusat perbelanjaan Grand Indonesia mengajak pengunjungnya menikmati waktu bersama orang terkasihnya. Menyambut akhir pekan ini sejumlah menu disajikan khusus untuk dinikmati berdua.

Greyhound sengaja memilih tema "From Bangkok with Love". Tema dipilih karena Greyhound merupakan restoran yang berasal dari Bangkok, Thailand. "Bulan Februari ini penuh cinta, kepada kekasih atau keluarga, jadi semua pengunjung bisa menikmatinya," ujarMarketing Manager Arena Grup Rika Fardani.

Untuk merayakan tersebut, Greyhound Cafe telah menyiapkan set menu dengan masakan Thailand yang telah dicampur dengan paduan hidangan barat. Satu set tersebut terdiri dari makanan pembuka, ricetau noodle, makanan utama, dan makanan penutup dengan harga Rp 550 ribu untuk dua orang untuk pemesanan dari tanggal 14 hingga 16 Februari.

Untuk makanan pembuka, telah disiapkan empat hidangan pembuka yang terdiri dari crispy spinach ravioli yang gurih dan sangat cocok bagi lidah Indonesia, kemudian ada larb e sarn yang merupakan daging salmon mentah dengan variasi bawang. Ada pula scallop salad dan chicken satay yang memiliki rasa gurih dan memilik tekstur daging yang lembut ketika digigit.

Kemudian, hidangan rice dan noodle, ada noodle in tom yum koong, crab meat fried rice, dan fusilli with seafoof tomyum. Pelanggan bisa memilih salah satu hidangan tersebut. Noodle in tom yumkoong bisa menjadi pilihan favorit sebab rasa asam yang diberikan tidak terlalu pekat dan masih ringan di lidah.

Sedangkan hidangan utama yang ditawarkan merupakan grilled angus sirloin with spicy north eastern thai hot sauce. Potongan daging sapi yang sudah memiliki rasa gurih tersebut begitu cocok dipadukan dengan saus asam segar.

Hidangan penutup, pelanggan bisa memilih dari tiga menu berupa fresh coconut crepe cake, chocolate lover, dan mixed berries. Menu fresh coconut crepe cake merupakan salah satu menu andalan dari restoran tersebut dan banyak pengunjung yang memesannya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement