Rabu 14 Nov 2018 12:35 WIB

Pakar Sarankan Anda Pilih Talenan Plastik

Ganti talenan ketika sudah banyak tergores.

Talenan
Foto: Pixabay
Talenan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Talenan plastik lebih baik dibandingkan talenan kayu saat digunakan untuk memotong makanan mentah. Terutama karena talenan tersebut dapat dibersihkan dalam mesin pencuci piring pada suhu tinggi, menurut para ahli Jerman.

Bakteri-bakteri yang terbunuh itu berpotensi menyebabkan penyakit, ujar German Federal Institute for Risk Assessment (BfR), yang memiliki cakupan tugas termasuk keamanan pangan, menurut laporan DPA yang dilansir Rabu (14/11).

Baca Juga

Konsumen mesti memastikan bahwa talenan itu halus dan tidak memiliki goresan. Di sela goresan bakteri dapat berkumpul dan berkembang biak. Talenan yang sudah tergores, saran dari BfR, mesti diganti.

Selain itu, makanan mentah dan sudah matang seharusnya tidak dipotong pada talenan yang sama. Kecuali bila talenan sudah dibersihkan secara menyeluruh di sela penggunaannya.

Idealnya, daging dan unggas harus disiapkan di talenan yang berbeda dari talenan yang Anda gunakan untuk memotong buah dan sayuran.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement