Ahad 08 Dec 2019 00:42 WIB

Tips Memilih Stroller Nyaman Untuk Adik Bayi

Sekarang ini membawa stroller atau kereta dorong saat travelling menjadi hal penting.

Rep: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)/ Red: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)
Foto: Yuni Arta Sinambela/Ceknricek.com
Foto: Yuni Arta Sinambela/Ceknricek.com

CEKNRICEK.COM -- Libur akhir tahun menjadi waktu yang tepat bagi banyak keluarga untuk traveling bersama anak. Destinasi wisata keluar kota atau keluar negeri jadi pilihan yang menarik untuk menyegarkan pikiran. Tentu saja perjalanan jauh ini dibutuhkan perlengkapan anak yang wajib untuk di bawa.

Sekarang ini membawa stroller atau kereta dorong saat travelling menjadi hal yang penting. Terutama bagi pasangan suami istri yang memiliki bayi atau balita yang membutuhkan tempat yang nyaman selain dalam gendongan.

Anik Widyawati, Marketing Director PT Diamulia Internusa, mengatakan ketersediaan stroller saat liburan adalah sangat penting apalagi jika membawa anak perempuan yang memiliki sifat yang agak manja, mudah lelah dan ingin terus digendong.

''Itulah gunanya stroller saat liburan, stroller travelling atau stroller biasa itu sangat berguna. Anak butuh stroller, karena dia butuh istirahat," kata Anik dalam peluncuran produk Hybrid Stroller Cabrio Ezy Fold, Indonesia Maternity Baby & Kids Expo-IMBEX PT Reed Panorama, di JCC, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.

Dia mengatakan, penggunaan stroller dapat mengajarkan anak untuk mandiri. Stroller juga membuat mereka bisa tidur nyenyak. 

Baca Juga: Tya Ariestya Selalu Membawa Alat Steril Perlengkapan Bayi Saat Bepergian

Dijelaskan juga hal lain yang harus diperhatikan dalam memilih stroller. Pertama, harus kokoh di penopang bagian tulang punggung belakang. Kedua, rangka tengah harus kuat karena bisa mensupport punggung bayi sehingga bayi tidak sakit pinggang. 

Ketiga, stroller harus nyaman agar si kecil bisa istirahat. Dan yang keempat, stroller harus mudah dilipat dan dipasang agar tidak merepotkan saat dibawa traveling.

"Stroller yang paling penting harus kuat dan nyaman. Setiap stroller memiliki kekuatan berbeda. Lalu adanya canopy juga sangat penting, dapat melindungi anak dari sinar UV, angin, dan privasi bayi. Dan, carilah stroller yang melipatnya gampang," jelasnya.

BACA JUGA: Cek OPINI, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini.

Editor: Farid R Iskandar

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ceknricek.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ceknricek.com.
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement