Kamis 27 Apr 2017 23:25 WIB

TPA Ini Malah Jadi Objek Wisata

Red: Dwi Murdaningsih
TPA Sukoharjo di Kabupaten Pati.
Foto: kemenpar
TPA Sukoharjo di Kabupaten Pati.

REPUBLIKA.CO.ID, PATI – Ada ide baru dari Tempat Pembuangan Akhir Sampah (TPA) Sukoharjo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah. Jika umumnya TPA kumuh dan bau tak sedap, tapi TPA di Desa Sukoharjo, Kecamatan Margorejo, ini malah menjadi objek wisata. Kok bisa?

TPA ini disulap menjadi arena hiburan satwa dan mainan anak. Mereka sukses mengubah citra TPA menjadi obyek wisata, dan ini membuat masyarakat berbondong-bondong mencari hiburan di TPA seluas 12,5 hektare tersebut.

Hampir setiap harinya, ratusan orang baik personal maupun rombongan sekolah mengunjungi lokasi sampah yang sudah mirip kebun binatang itu. Banyak aneka satwa yang dipelihara disana. Ada aneka burung, kera, ayam, kijang, dan lain-lain. Arena mainan anak, tanaman buah dan berbagai jenis bunga taman. Dilengkapi wahana bermain seluas 1 hektare, lapangan tembak, mushala, MC, dan kios yang menjual jajanan dan oleh-oleh.

“Para penjual jajanan itu merupakan pihak keluarga para pekerja yang bekerja di TPA Sukoharjo,” kata pengelola TPA Sukoharjo, Agus Sudarmono.