Selasa 07 Jun 2016 14:49 WIB

Cara Pintar Atur Anggaran Rumah Tangga

Belanja bijak penting untuk menghemat anggaran rumah tangga.
Foto: pexels
Belanja bijak penting untuk menghemat anggaran rumah tangga.

REPUBLIKA.CO.ID, Rumah tangga adalah landasan awal dimana keluarga yang bahagia akan tercipta, dan ibu rumah tangga sebagai ujung tombak dalam rumah tangga sangatlah penting peranannya. Selain sebagai pendidik pertama seorang anak dan juga penjaga keharmonisan rumah tangga, ibu rumah tangga juga haruslah pintar-pintar mengatur keuangan agar keuangan dalam rumah tangga tetap terjaga dan lancar untuk rencana masa depan yang telah direncanakan jauh-jauh hari.

Banyak hal yang merusak dalam hal rumah tangga yang berawal dari pengelolaan anggaran rumah tangga yang buruk dan kurang baik, maka dari itu sebisa mungkin hal-hal seperti itu hendaknya kita hindari. Beberapa hal dapat dilakukan agar budget rumah tangga tetap terjaga dan sesuai rencana.

Berikut cara pintar mengatur bujet rumah tangga.

Persiapkan Mental dan Niat

Mental dan niat sangatlah diperlukan untuk hal mengatur anggaran rumah tangga anda, kenapa? Karena tanpa niat dan mental yang kuat Anda akan sering goyah untuk berhemat dan tergoda untuk menggunakan anggaran yang awalnya sudah disediakan untuk hal lain yang lebih penting kadar prioritasnya. Maka dari itu kuatkanlah niat dan mental untuk berhemat.

Belanjakan Anggaran dengan Bijak dan Teratur

Anda sebagai pemegang anggaran keuangan keluarga haruslah bijak dalam membelanjakan anggaran rumah tangga. Tetaplah bertahan dengan rencana awal ketika akan berbelanja. Jangan mudah terdistraksi oleh benda benda lain yang mungkin prioritasnya ada di urutan bawah tetapi Anda jadi membelinya hanya karena tergiur harganya ataupun berbagai promo lain padahal Anda tidak membutuhkannya. Berbelanjalah dengan tepat sasaran.

Jangan Lupa untuk Menabung

Menabung adalah kewajiban pasangan yang sudah berumah tangga. Selain karena untuk mempersiapkan keuangan untuk keadaan yang darurat, tabungan juga dapat digunakan untuk masa depan anak-anak kelak. Tabungan juga merupakan jaminan bagi hari tua Anda nanti apabila di hari tua sudah tidak kuat untuk melakukan pekerjaan yang berat, maka tabungan dapat digunakan untuk membuka warung kecil-kecilan untuk menambah penghasilan tanpa harus terlalu lelah dalam pengerjaannya. Anda pun dapat mengandalkan tabungan untuk menutupi anggaran yang kurang di masa mendatang.

Artikel ini merupakan kerja sama antara Republika.co.id dengan Cermati.com, portal pembanding produk keuangan Indonesia

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement