Selasa 16 Jul 2019 03:36 WIB

3 Saran Agar Anda Terhindar dari Sakit Mata Sebab Gadget

Terlalu lama menggunakan gadget bisa menyebabkan keluhan mata.

Rep: Gumanti Awaliyah / Red: Nashih Nashrullah
Anak bermain gadget (ilustrasi)
Foto: Republika
Anak bermain gadget (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Sindrom visi komputer atau computer vision syndrome (CVS) menjadi salah satu ancaman penyakit di era digital. CVS atau kumpulan masalah penglihatan ini bisa terjadi sebagai akibat terlalu lama menatap gawai seperti ponsel, komputer, tablet, dan lainnya.

Dokter spesialis mata, dr Ricky E Rooroh, menjelaskan CVS bisa menyebabkan masalah berupa kelelahan mata, sakit kepala, mata kering, penglihatan kabur, sakit leher dan bahu sampai ke punggung. 

Baca Juga

Ironisnya, kata dia, jika dibiarkan cukup lama CVS bisa berujung pada gangguan penglihatan yang sulit untuk dikoreksi. Lalu apa saja langkah yang harus dilakukan untuk mengantisipasi CVS? Kepada Republika.co.id, dr Ricky menjelaskan beberapa langkah menghindari ancaman CVS tersebut: 

Atur Penerangan