Sabtu 20 Jul 2019 17:34 WIB

Cara Gunakan PayLater Traveloka, Ovo, dan Gojek untuk Berbagai Transaksi

Cara pembayaran digital semakin berkembang dan diminati.

Rep: cermati/ Red:
Cara Gunakan PayLater Traveloka, Ovo, dan Gojek untuk Berbagai Transaksi
Cara Gunakan PayLater Traveloka, Ovo, dan Gojek untuk Berbagai Transaksi

Selain kartu kredit, sekarang ada aplikasi bernama PayLater yang bisa dimanfaatkan untuk menalangi semua kebutuhan kamu layaknya kartu kredit. Beli sekarang bayar nanti adalah konsep utama dari aplikasi kekinian ini. Meski belum banyak digunakan tapi sistem PayLater ini semakin dikenal karena telah banyak diperkenalkan oleh banyak startup populer, mulai dari website sampai e-wallet digital.

Memiliki sistem yang sama dengan kartu kredit tapi tanpa repot-repot melewati proses pengajuan ke bank. PayLater yang ada saat ini banyak digunakan bisa dipakai untuk membeli kebutuhan sehari-hari, pembelian tiket pesawat hingga akomodasi dan delivery makanan.

Untuk sekarang ada 3 jenis PayLater yang sudah dikenal dan sering digunakna di Indonesia. Apa saja? Ini dia 3 aplikasi PayLater yang sedang populer di Indonesia, cara menggunakan dan masing-masing manfaatnya yang dilansir dari berbagai sumber dan dirangkum oleh Cermati.com berikut ini:

 

Traveloka – PayLater

traveloka

Traveloka adalah salah satu aplikasi yang paling awal mengenalkan sistem PayLater ini. Fungsi PayLater ini pun digunakan untuk pembayaran dalam pembelian tiket pesawat dan hotel. PayLater di Traveloka banyak digemari karena bisa membantu orang-orang yang ingin membeli tiket pesawat ketika sedang promo tapi belum memiliki uang untuk pembayarannya, begitu juga hotel dan akomodasi lainnya.

Cara menggunakan PayLater Traveloka:

  • Buka Traveloka App dan ketuk travelokaPay, kemudian pilih PayLater
  • Lengkapi informasi yang dibutuhkan dengan mengisi data pribadi, keluarga, dan pekerjaan.
  • Siapkan KTP Anda serta satu dokumen pendukung, seperti SIM, kartu BPJS, kartu NPWP atau KK.
  • Menunggu proses verifikasi akan memakan waktu maksimal 1 jam kerja. Pastikan Anda dan kontak keluarga dapat dihubungi dalam rentang waktu ini.
  • Setelah disetujui, aktifkan akun Anda dan mulai gunakan PayLater untuk pemesanan Anda!
  • Limit meminjam akan disesuaikan dengan penghasilan Anda
  • Setelah Disetujui dengan jumlah pinjaman yang diinginkan selanjutnya tinggal memilih waktu cicilan yang diinginkan antara2-12 bulan.
  • Setelah semua proses telah berhasil, Anda akan mendapatkan email mengenai jumlah pinjaman yang diajukan, jumlah cicilan yang harus dibayarkan dan total waktu cicilan

Selain untuk tiket pesawat dan hotel, Traveloka PayLater juga bisa digunakan untuk:

  • Tiket kereta api
  • Bioskop
  • Tiket kereta bandara
  • Tiket bus dan travel
  • Restauran/tempat makan
  • Spa dan kecantikan
  • Hotel budget
  • Hotel last minute

Baca Juga: Ketahui 4 Aplikasi QR Code Payment Milik 4 Bank Besar Indonesia Ini

 

GoPay – PayLater

Gopay

Setelah terkenal dengan Traveloka, Startup sukses lainnya yang ikut mengaplikasikan sistem ini adalah Gojek. Melalui aplikasi khususnya Go-Pay, PayLater di Gojek baru bisa dinikmati untuk fasilitas Go-Food. PayLater pada Go-Pay bisa langsung digunakan ketika sedang melakukan pilihan metode pembayaran di Go-food.

PayLater di Go-Pay memberikan maksimal limit untuk pemakaian sampai Rp500.000.

Cara menggunakan Go-Pay PayLater:

  • Di halaman pembayaran pesanan GO-FOOD, pilih PayLater sebagai metode pembayaran kamu. Klik tombol titik di sebelah kanan metode pembayaran untuk mengubah metode pembayaranmu ke Paylater.
  • Untuk pemakaian pertama kali, kamu akan diperkenalkan dengan PayLater dan ringkasan cara penggunaannya. Klik ‘Coba Sekarang’ untuk menyelesaikan transaksi pertama kamu dengan PayLater.
  • Klik 'Coba Sekarang' untuk menyelesaikan transaksi pertama kamu dengan PayLater.

Seperti menggunakan GO-PAY, kamu bisa membayar pesanan GO-FOOD dengan menggabungkan PayLater dan uang tunai. Jika saldo limit di PayLater tidak mencukupi.

Jika sudah pernah menggunakan PayLater untuk membayar pesanan GO-FOOD, maka selanjutnya PayLater akan secara otomatis menjadi pilihan utama metode pembayaranmu. Anda bisa mengganti metode pembayaran GO-FOOD menjadi uang tunai atau GO-PAY hanya dengan klik pada menu yang berisi pilihan metode pembayaran.

OVO – PayLater

ovo

via kabarbisnis.com

Dompet digital lain yang juga menggunakan sistem ini adalah OVO yang bekerja sama dengan salah satu e-commerce Tokopedia. Aplikasi PayLater OVO merupakan buah hasil kemitraan antara OVO dan Tokopedia yang bertujuan untuk mempermudah perbelanjaan para pelangga Tokopedia.

Sayangnya, PayLater dari OVO ini hanya bisa digunakan di satu ecommerce saja, Tokopedia. Tapi pembayaran cicilannya bisa dilakukan di Indomaret, virtual account melalui Mobile Banking juga Internet Banking dan ATM terdekat.

Cara menggunakan OVO PayLater:

  • Buka aplikasi Tokopedia.
  • Login akun Tokopedia jika belum punya akun, bisa daftar akun Tokopedia.
  • Klik menu akun di Pojok bawah.
  • Klik Aktifkan Sekarang! ( OVO Paylater ).
  • Klik tombol Aktifkan Sekarang.
  • Tunggu beberapa saat akan ada Kode Verifikasi ke nomor OVO anda.
  • Masukkan Kode Verifikasi.
  • Upload KTP ( selfie dengan memegang KTP secara jelas / tidak buram ).
  • Isi Identitas sesuai yang dibutuhkan.
  • Baca baik – baik syarat dan ketentuan berlaku.
  • Setelah itu tunggu
  • Setelah itu tunggu proses aktivasi, proses persetujuan aktivasi kurang lebih membutuhkan waktu 1 jam.
  • Silahkan cek kembali di aplikasi Tokopedia anda jika berhasil tombol / link Aktifkan Sekarang! sudah tidak ada.
  • Cobalah berbelanja dan pilih metode pembayaran dengan OVO PayLater
  • Cek tagihan setiap tanggal 27 di email atau di aplikasi OVO PayLater
  • Membayar tagihan bisa langsung dilunasi atau membayar 50% lebih dahulu sebelum jatuh tempo ( tanggal 1 awal bulan)

Tips Bijak Menggunakan Aplikasi PayLater

Jika sudah mengerti dan ingin memulai mencoba menggunakan PayLater sebaiknya Anda baca dulu tips-tips berikut ini agar tidak kebablasan dalam menggunakan sistem pembayaran terbaru ini:

  • Pakai ketika Mendesak Saja

Dibalik berbagai kemudahan dan keuntungan lainnya yang ditawarkan, tetap saja PayLater adalah sebuah pengajuan utang dengan jumlah bungan tertentu yang harus dibayar sesuai dengan waktunya. Serupa dengan P2P, tagihan yang akan diterima akan memiliki bungan dan tambahan biaya lainnya seperti administrasi.

Untuk itu pertimbangkan dengan baik jika ingin menggunakan sistem PayLater sebagai pilihan alternatif pembayaran Anda. Jika tidak terlalu dibutuhkan sebaiknya menggunakan metode pembayaran lain seperti transfer dan kartu kredit.

  • Gunakan PayLater di Satu Gadget Saja

Meski sudah semakin baik, tapi kasus penipuan berkedok PayLater masih bisa menghampiri Anda. Untuk itu selalu menggunakan sistem ini dengan satu gadget pribadi saja. Jangan berpindah-pindah apalagi membuka akun Anda di gadget teman atau relasi Anda.

Gunakan kombinasi password yang baru untuk setiap akun PayLater yang dimiliki guna menghindari penyalahgunaan akun pribadi seperti hacking atau jenis penipuan teknologi lainnya.

Baca Juga: Milenial Wajib Tahu Keuntungan Punya Dompet Digital dengan Sistem QR Payment

 

Jangan Sampai Terlena dan Berakhir Konsumtif

Mudah digunakan, tidak ada jaminan dan semakin populer membuat PayLater semakin diminati. Apalagi untuk orang-orang yang tidak ingin memiliki kartu kredit tapi tetap ingin menikmati fasilitas serupa. Ingat, bagaimanapun utang tetaplah utang, boleh saja menggunakan PayLater untuk memenuhi kebutuhan dari mendadak bahkan sampai sehari-hari secara rutin. Tapi selalu ingat untuk mengukur kemampuan finansial Anda jika ingin melakukan demikian.

Baca Juga: Kalau Taksi Digantikan Transportasi Online, 5 Hal Ini yang Akan Terjadi

 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan Cermati.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Cermati.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement