Sabtu 05 Dec 2015 18:25 WIB

Unik, Kabupaten Bekasi Layak Jadi Tujuan Wisata

Kantor Kabupaten Bekasi
Foto: Edwin Dwi Putranto/Republika
Kantor Kabupaten Bekasi

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Kalangan praktisi pariwisata menilai wilayah Kabupaten Bekasi, Jawa Barat memiliki potensi daerah yang layak untuk dikembangkan sebagai daerah tujuan wisatawan.

"Untuk menonjolkan potensi wisata suatu daerah, tentu harus ada keunikan. Saya lihat di sini (Kabupaten Bekasi) ada harmonisasi antara kawasan industri terbesar se-Asia Tenggara dengan suasana pedesaan," kata praktisi pariwisata yang menjabat sebagai Ketua Pokja Pengembangan Pariwisata Kabupaten Bekasi, Hairani Tarigan, di Cikarang, Sabtu (5/12).

Menurut dia, Kabupaten Bekasi saat ini memiliki 11 kawasan industri dengan beragam hasil produksi yang dipasarkan ke kawasan mancanegara.

Selain itu, sejumlah kawasan pedesaan di Kabupaten Bekasi yang terletak di pinggiran kawasan industri juga merupakan aset pariwisata yang bisa ditawarkan kepada masyarakat.

"Kabupaten Bekasi ini pantas dijadikan kawasan pariwisata. Bekasi punya keunikan, posisinya tidak jauh dari kota besar yang ditunjang tiga fasilitas bandara yang berdekatan, yakni Cengkareng, Halim dan Husein Sastranegara. Itu modal di Bekasi," katanya.

Untuk itu, Pemkab Bekasi perlu menambah lagi penyediaan infrastruktur berupa jalan yang memadai untuk menuju akses pariwisata.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement