REPUBLIKA.CO.ID, BAY LAKE -- Toy Story Land akan dibuka dalam waktu dekat di Disney's Hollywood Studios, Bay Lake, Florida. Wahana yang bertemakan film animasi keluaran Pixar Disney itu mulai beroperasi 30 Juni 2018.
Para tamu yang mengunjungi wahana tersebut dapat bereksplorasi di lahan seluas 11 hektare. Mereka bisa merasakan menjadi mainan berukuran mini sebab hiasan yangdigunakan berbentuk raksasa seperti Crayon raksasa, Cooties, Green Army Men,Rubik's Cubes, dan Tinkertoys.
Wahana yang mendapatkan sorotan merupakan Slinky Dog Dash dan Alien Swirling Saucers. Slinky Dog Dash adalah rollercoaster dengan 18kursi yang berputar pada lintasan dengan tokoh Jesse dan Rex berukuran raksasa.
Sementara, Alien Swirling Saucers merupakan wahana berenergi tinggi yang membuat penumpangnya berputar seolah ditangkap oleh "The Claw".
Seluruh area didekorasi seperti berada di halaman belakang rumah tokoh Andy Davis. Termasuk pelbagai hidangan makanan yang akan terinspirasi dari tiga film//Toy Story//.
Rencana pembangunan Toy Story Land pertama kali diumumkan pada 2015 di D23 Expo. Disney sudah mngumumkan kendaraan atraksi pertama Slinky Dog Dash tahun lalu.
Versi lain Toy Story Land sudah ada di lokasi lain, seperti Hong Kong dan Paris. Shanghai Disneyland akan membuka wahana sendiri dari area bertema film pada 16 April 2018.