Senin 21 Oct 2019 16:47 WIB

Tip Sehat Sebelum dan Selama Berlibur

Menjaga kondisi kesehatan sebelum dan selama berlibur tetap menjadi prioritas.

Rep: Zainur Mahsir Ramadhan/ Red: Nora Azizah
Traveling (Ilustrasi)
Foto: Pixabay
Traveling (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menjaga kondisi kesehatan selama berpergian tetap menjadi prioritas. Oleh sebab itu, penting memperhatikan berbagai faktor kesehatan, meskipun itu berasal dari sentuhan terhadap benda.

Bahkan nyatanya, menarik sabuk pengaman, menyentuh gagang pintu ataupun aktivitas lainnya di pesawat, mampu menghasilkan kontak dengan virus. Dilansir dari travelandleisure, Senin (21/10), berdasarkan penelitian, ada kemungkinan besar terkena flu yang lebih tinggi ketika duduk di dua baris yang berdekatan dengan penumpang yang sakit.

Baca Juga

Terlebih faktanya, menurut survei yang dilakukan oleh perusahaan data Kelton Global dan Teladoc, hingga kini, sebanyak 45 persen pelancong Amerika mengklaim bahwa rekannya melancong nya kerap kali sakit ketika berlibur.  Mayoritas responden dari survei itu juga mengatakan, bahwa keluhan mereka adalah penyakit pernafasan atau gangguan perut. Di mana jumlah tersebut lebih dominan daripada hal-hal yang lainnya.

Oleh karena itu, yang dapat dilakukan terkait hal tersebut adalah meningkatkan upaya perawatan yang sama ke dalam perawatan pra-perjalanan. Berikut beberapa kiat mudah untuk terhindar dari penyakit berdasarkan saran dari para responden penelitian.

Konsumsi makanan

Sebelum pergi berlibur, pastikan untuk menjadi pemilih tentang makanan, dan konsumsi juga probiotik, yang dapat membantu kesehatan usus. Selain itu, minum-minuman sehat, seperti jus hijau dan smoothie yang dikemas dengan sayuran.

Bawa makanan ringan untuk di bandara, sehingga kita tidak perlu membeli makanan ringan yang telah disentuh oleh orang lain dan diletakkan kembali di rak.

 

photo
Makanan Sehat (Ilustrasi)

 

Cari letak toko obat

Tidak ada yang lebih baik untuk meluangkan waktu dari jadwal liburan, selain  menavigasi toko obat atau apotek asing. Jadi mulailah mengemas obat-obatan penghilang rasa sakit, obat batuk seperti Robitussin, antasid. Ketika ada masalah, saya bisa mengatasinya tanpa mengganggu jadwal perjalanan.

Sebelum melakukan perjalanan, usahakan membeli banyak clementine dan menyimpannya di tas saya agar tetap mendapatkan vitamin C. Dan ketika bepergian, cobalah makan jeruk yang disediakan hotel pada saat makan prasmanan.

 

Perlengkapan tidur

Ketika menempuh penerbangan panjang, cobalah gunakan bantal dan selimut saya sendiri. Pastikan untuk tetap tidur pada waktunya, dari satu hingga suatu minggu menjelang perjalanan, selain dari minum banyak air.

 

Jaga kebersihan

Usahakan selalu mencuci tangan sebelum melakukan perjalanan, dan ketika bepergian, bawa pembersih tangan ukuran kecil. Jangan lupa mengepak beberapa tisu desinfektan dan membersihkan permukaan di kamar hotel atau rumah sewaan yang sering terabaikan, bahkan barang lainnya seperti remote control dan sakelar lampu.

Pakaian olahraga

Tidak ada salahnya membawa pakaian olahraga. Olahraga bisa memberi energi bahkan saat berlibur.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement