Senin 16 Dec 2019 11:11 WIB

Menginjak "Pulau Perawan" di Kawasan Taman Laut 17 Pulau Riung 

Tempat ini terbilang lengkap memamerkan nuansa alam dan laut yang sangat asri.

Rep: Ronald Ricardo (cek n ricek)/ Red: Ronald Ricardo (cek n ricek)
Sumber: Istimewa
Sumber: Istimewa

Pernah  mendengar nama Taman Laut 17 Pulau Riung? Di kalangan wisatawan domestik destinasi wisata ini memang belum terkenal namun sangat populer kalangan wisatawan mancanegara. Taman Laut 17 Pulau Riung berada di Kecamatan Riung, Kabupaten Ngada, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). 

Tempat ini ibarat surga yang tersembunyi untuk para pencinta wisata laut. Hal ini lantaran jarang wisatawan berkunjung ke tempat ini. Namun soal keindahan alamnya rasanya tak usah diragukan lagi, tempat ini terbilang lengkap memamerkan nuansa alam dan laut yang sangat asri.

Sumber: Istimewa

Gugusan pulau yang masih perawan

Walaupun bernama Taman Laut 17 Pulau Riung sebenarnya terdiri atas 24 gugusan pulau-pulau kecil dan agak besar yang masih perawan. Pulau-pulau utama di kluster ini terdiri atas Pulau Ontoloe, Pulau Pau, Pulau Borong, Pulau Dua, Pulau Kolong, dan Pulau Lainjawa.

Lalu Pulau Besar, Pulau Halima, Pulau Patta, Pulau Rutong, Pulau Meja, Pulau Bampa, Pulau Tiga, Pulau Tembaga, Pulau Taor, Pulau Sui, dan Pulau Wire.

Baca Juga: Kunjungan Turis Asing Oktober 2019 Alami Penurunan Bulanan

Foto: pesona.travel

Menurut masyarakat setempat, angka ‘17’ yang menjadi nama, sebenarnya adalah penghormatan terhadap tanggal kemerdekaan Indonesia. Di antara puluhan pulau kecil tadi, Pulau Rutong dan Pulau Ontoloe adalah yang paling terkenal.

Berbagai hal bisa kita lakukan di sini dari sekadar mengelilingi Taman Laut 17 Pulau Riung dengan menyewa perahu nelayan, berjalan-jalan di pantai salah satu pulau, atau snorkeling. Laut di Taman Laut 17 Pulau Riung memang masih sangat jernih.

Malah saking jernihnya, hewan-hewan laut seperti bintang laut dapat terlihat dengan jelas dari tepi pantai. Sayangnya belum ada penyewaan alat selam. Jadi kalau ingin diving, tak ada pilihan selain harus membawa peralatan sendiri. Sedangkan di Pulau Ontoloe, kita bisa menyaksikan banyak sekali kelelawar yang bergelantungan di pohon saat siang hari.

Sumber: Istimewa

Menariknya lagi, tarif masuk ke Taman Wisata Alam 17 Pulau Riung ini sangat terjangkau. Hanya sebesar Rp5.000 untuk wisatawan domestik dan Rp100.000 untuk wisatawan mancanegara. Sangat-sangat murah untuk memasuki surga wisata laut yang sangat indah. Namun untuk berkemah atau keliling dengan perahu atau snorkeling tentu ada biaya yang berbeda lagi.

BACA JUGA: Cek OLAHRAGA, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini

Editor: Farid R Iskandar

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ceknricek.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ceknricek.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement