REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Model kerudung pasmina menjadi primadona di Thamrin City. Modelnya yang lurus memanjang, menjadi favorit masyarakat.
"Modelnya lurus, panjang. Jadi, bisa dibentuk seperti yang kita inginkan,"ujar Firda, pembeli pasmina, Selasa(5/3).
Pasmina merupakan model kerudung panjang, bahannya lembut dan berwarna-warni. Sehingga, dapat dibentuk sesuai dengan keinginan pemakai. Pasmina juga biasanya dikombinasikan dengan ciput ninja, daleman kerudung yang menutupi hingga leher.
Harga pasminapun beragam, tergantung motif dan jenis bahan. Jika motifnya polos, dibandrol dengan harga Rp 25000,"Harga Pasmina murah kok, Rp 25000 juga dapet," tambah Firda.