Jumat 16 Jan 2015 15:10 WIB

Kampanye Mana Indonesiamu, Ajak Masyarakat Gali Potensi Indonesia

Rep: Desy Susilawati/ Red: Winda Destiana Putri
Peluncuran Teh Javana seraya mengenalkan ManaIndonesiamu
Foto: Dok: WingsFood
Peluncuran Teh Javana seraya mengenalkan ManaIndonesiamu

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Seiring dengan momentum peluncuran Teh Javana, Wings Food menuangkan rasa bangga terhadap Indonesia dalam kampanye yang berjudul ManaIndonesiamu.

ManaIndonesiamu adalah gerakan untuk mengajak kita mengumpulkan cerita, tulisan, quote, foto, video dan segala bentuk ungkapan positif lainnya mengenai potensi Indonesia yang tanpa kita sadari telah diakui dunia Internasional selama ini.

Ajakan untuk mengenal, mengetahui, memahami dan menghargai atas segala potensi serta kekayaan budaya, komoditas, ilmu pengetahuan sampai potensi sumber daya manusia bangsa Indonesia inilah yang coba dikobarkan kembali melalui kampanye ini.

"Seharusnya, kita sebagai bangsa Indonesia dapat bangga, merasakan dan menikmati segala potensi tadi serta dapat membagikannya kepada dunia Internasional," ujar Group Head of Marketing Beverages Wings Food, Aristo Kristandyo dalam siaran pers yang diterima Republika Online, Jumat (16/1).

Kampanye digital ManaIndonesiamu sendiri telah dimulai sejak Desember 2014. Akun Instagram @ManaIndonesiamu telah memiliki lebih dari 2.300 followers.

Menurutnya, Wings Food memiliki perhatian terhadap potensi Indonesia dari segala bidang yang sudah diakui di dunia internasional.

"Nyawa kampanye manaIndonesiamu inilah yang sejalan dengan nyawa brand Javana yang mempersembahkan minuman teh cita rasa asli Indonesia. Teh ini merupakan salah satu potensi dan komoditi Indonesia yang sudah terkenal di dunia sejak dahulu dan tanpa kita sadari selama ini. Kami harap, Wings Food dapat memberikan sumbangsih nyata terhadap Indonesia untuk memajukan potensi teh Indonesia di dunia internasional," paparnya.

Karena semangat itulah, ia menambahkan, maka dalam membangun brand Javana, Wings Food bekerja sama dengan beberapa pelaku seni dan budaya yang memiliki prestasi di dunia internasional.

Pihaknya menggandeng Tohpati untuk menggubah lagu Zamrud Khatulistiwa karya Guruh Soekarno Putra menjadi jingle Javana, Maudy Ayunda sebagai brand ambassador Javana, juga Raden Sirait sebagai perancang busana batik khas Javana.

"Tidak hanya insan seni, mereka juga menggandeng beberapa komunitas untuk mengampanyekan program ManaIndonesia agar insan muda juga aware terhadap potensi bangsanya yang mungkin belum banyak mereka sadari," ujarnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement