REPUBLIKA.CO.ID, Putri cantik nan baik hati yang terkenal dengan kisah sepatu kacanya banyak penggemarnya. Tak hanya di kalangan anak-anak, tapi juga perempuan dewasa. Tak salah jika perancang busana Anggia Mawardi mengeluarkan koleksi bertemakan Cinderella untuk menyambut Ramadhan dan Lebaran.
“Kepolosan dan keanggunan kisah Cinderella menjadi sumber inspirasi pada pagelaran busana Anggia kali ini. Keberanian dan kebaikan hati sang Cinderella, dicerminkan dalam tampilan yang penuh warna dengan variasi potongan yang sederhana,” jelas Anggia, Rabu (3/6).
Sebanyak 30 koleksi Anggia dipamerkan dalam ajang Jakarta Fashion Food Festival (JFFF) di Hotel Harris, Kelapa Gading, beberapa waktu lalu. Anggia mengangkat tema 'Have Courage and Be Kind', sesuai dengan karakter Cinderella yang baik hati. Ia menampilkan busana-busana yang bergaya padu padan dress dan blazer. Juga ada long dress.
Material yang digunakan berupa songket Palembang, sutra, beludru dan taffeta. Kombinasi kerah, ornamen batu, risleting dan gaya tumpuk memberikan perpaduan gaya klasik dan modern. Pilihan kain yang berkualitas dan kesederhanaan karakter Cinderella membuat Anggia sengaja tidak menggunakan banyak detail pada karyanya kali ini.
“Detailnya berbahan songket Palembang dengan benang emas. Ditambahkan tassel dan bordir,” ungkapnya. Anggia memberikan sentuhan warna gold, dominan merah, biru dan ungu pada hampir semua koleksi teranyarnya itu. Kombinasi warna yang kontras, yang menjadi ciri khas Anggia, pun kembali tampil pada karya terbarunya ini.