REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Korea Selatan terus mengenalkan kebudayaannya di Indonesia. Maka dari itu, Kedutaan Besar Republik Korea bersama Korea Tourism Organization (KTO) menggelar kembali perhelatan Korea Festival.
Duta Besar Korea Selatan Cho Tae Young menyatakan acara tersebut merupakan ajang mempererat hubungan antara Korea Selatan dengan Indonesia. "Kami mengadakan Korea Month ini setiap tahun sebagai ajang memperkenalkan budaya antar dua negara," ujarnya, pada pembukaan Korea Festival, di Lotte Shopping Avenue, Jakarta, Jumat, (30/9).
Ia menegaskan, ada perbedaan dalam Korea Month kali ini, karena setiap organisasi budaya dan pariwisata Korea bakal mengadakan acaranya secara bergantian pada Oktober. "Itulah kenapa kami tetapkan bulan Oktober sebagai bulan Korea di Indonesia, karena banyak acara kebudayaan kami digelar di Indonesia pada bulan itu," jelas Cho Tae Young.
Beragam pertunjukan serta hiburan disajikan, di antaranya pertunjukan Taekwondo, Kpop Dance, komedi khas Korea, dan lainnya. Rencananya festival tersebut akan berlangsung hingga 2 Oktober mendatang.
"Kami harap dengan rutin menggelar acara ini, masyarakat Indonesia bisa terus menyukai budaya Korea," tutur Cho Tae Young.
Dirinya pun berharap masyarakat Indonesia bisa berwisata ke Korea untuk menikmati Kota Seoul, Pulau Jeju, dan lainnya.