REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ria Miranda, desainer busana Muslim Tanah Air, baru saja meluncurkan koleksi terbarunya dalam Trend Show Spring/Summer 2017 akhir pekan ini. Ria turut menggandeng ilustrator muda Cempaka Surakusumah dalam menciptakan rancangan terbarunya.
Cempaka memulai kariernya dengan bekerja di Thinking Room, namun saat ini mengembangkan studio desain bernama Pola Artistry. “Melalui kolaborasi ini kami ingin menampilkan bentuk lain yang merupakan penggabungan dari ciri khas desain dari Cempaka dengan inspirasi dari bunga yang diinterpretasikan dalam bentuk-bentuk geometris dan dipadukan dengan motif ikonik Ria Miranda,” jelas Ria.
Penggunaan warna-warna yang ceria, penuh warna, dan dipadukan dengan warna-warna pastel khas Ria Miranda menghadirkan gaya busana remaja tahun 60-an yang dibuat lebih modern. Kreasi kolaborasi yang diberi tajuk Florette ini memiliki cerita yang sangat kuat, yaitu bunga sebagai simbol sebuah doa untuk seseorang yang sudah tidak lagi bersama dengan kita. Menggambarkan sebagai simbol hubungan yang sifatnya vertikal.
Doa yang sedikit namun sering dilakukan setiap saat akan lebih kuat. Untuk itulah nama Florette yang berarti bunga kecil dalam bahasa Perancis ini berasal.
Selain Florette, Ria juga menghadirkan koleksi sehari-hari. Tahun 2017 koleksi sehari-hari ini akan tampil dengan konsep baru, hanya akan ada dua koleksi yaitu untuk spring summer dan fall winter. Namun diantaranya akan hadir artikel baru yang tanpa dijadwalkan akan mengisi setiap koleksi dan sangat nyaman digunakan sehari-hari dari bahan katun berkualitas. Koleksi pakaian siap pakai yang terinspirasi dari gaya streetwear ini mengutamakan kenyamanan dan esensi.
Gaya yang ditampilkan terdiri dari blus, kemeja dan outer yang casual. Memiliki siluet longgar dan didominasi oleh bahan katun yang nyaman digunakan untuk sehari-hari. Cakupan warnanya terdiri dari warna lilac, dusty pink, olive green dan light blue, dipadukan dengan motif khas Ria Miranda.