Senin 13 Nov 2017 12:24 WIB

Kampanye Hidup Sehat Melalui Olahraga Ala Herbalife

Rep: Antara/ Red: Budi Raharjo
Lomba lari (ilustrasi)
Lomba lari (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,TANGERANG SELATAN -- Sejumlah kegiatan digelar Herbalife Nutrition Indonesia. Produsen produk nutrisi ini ingin mengampanyekan gaya hidup sehat melalui olahraga.

Senior Director & Country General Manager Herbalife Nutrition Indonesia, Andam Dewi, mengatakan perusahaan yang sahamnya tercatat di New York Stock Exchang ini kembali menggelar Herbalife Run 2017 di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang Selatan diikuti 2.700 peserta. Herbalife juga mnenggelar acara pengecekan komposisi tubuh, senam jantung sehat, aerobik dan nutrisi shake dari Herbalife.

Herbalife Run 2017 melombakan kategori 21 kilometer (21K), 10K, 5K, Fun Walk, Kids Run, 21K Team Realy, serta kategori baru bagi usia 50-59 tahun Golden Age Group Category 10K dan 5K. "Dalam gelaran olah raga lari kali ini selain melombakan enam kategori, juga menambah dua kategori baru," kata Andam.

Kategori Golden Age Group dibagi menjadi tiga kelompok umur yaitu Silver utuk umur 40-49 tahun, Gold untuk umur 50–59 tahun dan Platinum untuk umur di atas 60 tahun. Khusus kategori 21K Team Relay, tiap tim terdiri dari tiga peserta yang beranggotkan dua putra dan satu putri atau dua putri dan satu putra yang wajib menyelesaikan lomba sejauh 21 kilometer yang dibagi menjadi tiga leg.

Andam mengatakan, penyelenggaraan Herbalife Run 2017 merupakan kali ke empat sejak diadakan pertama pada 2013. Kegiatan ini ditujukan untuk mengampanyekan gaya hidup sehat melalui olahraga dan asupan nutrisi seimbang sesuai dengan komitmen perusahaan untuk membantu mewujudkan Indonesia Sehat dan Bugar.

Menurut Andam, sejak 1980, perusahaan menjalankan misi nutrisi untuk mengubah kehidupan masyarakat dengan produk dan program yang baik. "Bersama dengan distributor independen Herbalife Nutrition, kami berkomitmen untuk menyediakan solusi bagi masalah gizi dan obesitas di seluruh dunia, serta biaya kesehatan yang melambung tinggi," kata dia.

Melalui upaya tanggung jawab sosial perusahaan, Herbalife Nutrition mendukung Herbalife Family Foundation (HFF) dan program Casa Herbalife guna membantu menyediakan nutrisi yang baik kepada anak-anak. "Kami juga bangga mensponsori lebih dari 190 atlet, tim dan event di seluruh dunia, termasuk Cristiano Ronaldo, LA Galaxy, dan sejumlah tim Olimpiade," kata Andam Dewi.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement