Kamis 28 Dec 2017 13:49 WIB

Keluarga Kerajaan Senang Habiskan Liburan dengan Meghan

Rep: Dwina Agustin/ Red: Indira Rezkisari
Pangeran Harry dan Meghan Markle.
Foto: Aceshowbiz
Pangeran Harry dan Meghan Markle.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Keluarga Kerajaan Inggris sudah sangat terbuka dengan kehadiran Meghan Markle. Setelah mengumumkan secara resmi pertunangannya, Meghan menghabiskan liburan akhir tahun bersama anggota kerajaan.

"Sangat luar biasa. Dia sangat menikmatinya. keluarga pun senang dia ada di sana," kata Pangeran Harry, dikutip dari E! Online, Kamis (28/11).

Mantan pemeran serial "Suits" itu merupakan sosok tunangan anggota kerajaan pertama yang menghabiskan masa liburan Natal bersama keluarga kerajaan. Dia bergabung bersama anggota lainnya di Istana Buckingham untuk menghadiri makan siang pra-Natal Ratu Elizabeth II.

Pada Hari Natal, dia bergabung dengan mereka untuk layanan liburan tradisional di istana Ratu Sandringham. Meghan dan Harry menyapa para penggemar dan difoto dengan saudaranya Pangeran William serta Kate Middleton.

"[Dengan] termasuk dalam bagian keluarga Natal, selalu ada elemen kerja dan saya kira, kami memiliki waktu yang menakjubkan, kami sangat senang tinggal bersama saudara laki-laki dan ipar perempuan saya dan berkeliaran dengan anak-anak," Kata Harry.

Harry juga mengatakan, dia harus menjelaskan banyak tradisi keluarga kepada tunangannya. Dia paham setiap keluarga memiliki peraturan masing-masing, dan tunangannya dapat beradptasi dengan baik.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement