Rabu 18 Sep 2019 12:49 WIB

Sissy Priscillia Gemar Belanja Daring

Belanja daring memudahkan Sissy yang sibuk dengan pekerjaan dan mengurus anak.

Rep: Desy Susilawati/ Red: Indira Rezkisari
Sissy Priscillia.
Foto: MGROL 106
Sissy Priscillia.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bintang film Ada Apa Dengan Cinta, Sissy Priscillia ternyata gemar belanja daring. Dalam sehari ia bisa beberapa kali belanja daring.

"Lumayan sering. Terutama kesibukan seperti sekarang ini sering pulang malam. Dengan sangat gampang saya order," ujarnya di Jakarta.

Baca Juga

Menurutnya belanja daring memberikan kenyamanan tersendiri untuknya. Dengan belanja daringn ia merasa seperti punya jin Aladdin. Ia sedang pikirkan benda A, tiba-tiba ada di rumahnya. "Nggak usah ada usaha harus ke supermarket ke mal cari parkir. Jadi beban sendiri bikin malas ke mal," ujarnya.

Sissy mengaku sering sekali belanja daring, bahkan sambil menyetir saat jalanan macet ia terkadang sibuk belanja daring. Dan barang yang dipesan bisa sampai esok harinya.

"Itu salah satu plus point online shopping buat seorang ibu bekerja sampai rumah totally urus anak. Kadang-kadang lagi kerja dibebani dengan kita kehabisan ini. Tapi dengan online shopping aman," ungkapnya.

Sissy senang membeli apa saja saat belanja daring, terutama keperluan anak, salah satunya mainan. Ia juga kerap membeli keperluan pribadi seperti skin care, casing ponsel, bahkan jepit rambut.

Saat belanja daring tentu saja Sissy menentukan bujetnya berapa. Ini berlaku juga untuk belanja yang tidak daring.

Ia juga jeli memilih toko daring. Ia akan mencari toko terpercaya bahkan kalau perlu toko resminya. Ia juga melihat ulasan dari para pembeli.

"So far so good nggak ada masalah belanja online. Tapi harus disisir toko daringnya aktif atau tidak. Saya pernah chat untuk menanyakan barang, ternyata tidak aktif," tambahnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement